Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Sudah 5 Hari Agus, Pendaki asal Jakarta, Hilang di Gunung Wilis
14 Oktober 2024 11:47 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) melakukan pencarian hari kelima Muhamad Agus (24 tahun). Agus merupakan pelajar asal Cengkareng, Jakarta Barat, yang dilaporkan hilang saat mendaki di Gunung Wilis, Kabupaten Nganjuk.
ADVERTISEMENT
Komandan Tim Basarnas Surabaya, Novix Heryadi, mengatakan ada sekitar 130 personel yang dikerahkan dalam pencarian kali ini.
"Kurang lebih 130 personel tim SAR gabungan akan melanjutkan pencarian hari kelima pada Senin (14/10)," kata Novix, Senin (14/10).
Novix menyampaikan, tim SAR Gabungan tersebut dibagi menjadi empat SRU (Search and Rescue Unit). SRU pertama melakukan pencarian dari atas titik lokasi diduga hilangnya Agus hingga turun guna menyusuri kemungkinan korban terjatuh di tebing.
"SRU pertama juga menyusuri sungai yang ada di bawah," ucapnya.
Kemudian, SRU kedua melakukan pencarian di tebing di kiri bawah Pos Sekartaji dan SRU 3 melakukan pencarian dari Sabana bawah Pos Sekartaji menuju ke atas.
"Pencarian juga dilakukan dengan pemantauan udara di area pepohonan dan sungai menggunakan drone thermal oleh SRU empat," jelasnya.
Novix mengungkapkan, kesulitan dalam pencarian hari sebelumnya yaitu jalur di Gunung Wilis yang sulit.
ADVERTISEMENT
"Tebing yang curam dan jalur penyisiran yang terjal. Tadi pagi angin juga kencang," ungkapnya.
Sebelumnya, Agus bersama dua temannya Aris dan Hari mendaki di Gunung Wilis, Kabupaten Nganjuk, pada Selasa (8/10).
Mereka melakukan perjalanan dan sampai di puncak Limas pada Rabu (9/10) sekitar pukul 08.00 WIB. Dua jam setelah itu, mereka memutuskan untuk turun.
Saat berada di Pos Zero, Aris dan Hari tidak kehilangan jejak Agus. Mereka berpikir bahwa Agus telah turun mendahului.
Namun, pada saat di Pos Sekartaji, Aris dan Hari tidak melihat Agus. Mereka lalu lapor ke petugas registrasi pada Kamis (10/10 ) pagi.