Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Survei Indikator: 59,6% Pemilih PDIP Memilih Bobby-Surya
8 November 2024 16:01 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Indikator Politik merilis hasil survei terkait Pilgub Sumatera Utara 2024 periode 28 Oktober-3 November 2024. Ada data menarik, ternyata pemilih PDIP, masih banyak yang mendukung paslon 01 Bobby Nasution-Surya.
ADVERTISEMENT
Padahal, PDIP adalah parpol pendukung duet Edy Rahmayadi dan Hasan Basri.
Namun ternyata, 59,6 persen pemilih PDIP memberikan suaranya ke Bobby-Surya. Hanya 33,8 persen pendukung PDIP memilih Edy-Hasan.
Padahal, di Sumut sebelumnya hubungan PDIP-Bobby tak akur imbas menantu Presiden ke-7 RI Jokowi itu membelot mendukung Prabowo Subianto-Gibran di Pilpres. Bobby kini juga sudah menjadi kader Gerindra.
Di sisi lain, ada yang menarik juga. Yakni pendukung PKS dan PKB yang notabene pengusung Bobby-Surya lebih banyak yang mendukung Edy-Hasan.
Berikut selengkapnya hasil survei indikator terkait dukungan pemilih partai ke paslon di Sumut, dikutip Jumat (8/11).
1. PKB
Bobby-Surya: 46,6%
Edy-Hasan: 49,9%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 3,5%
2. Gerindra
Bobby-Surya: 71,8%
ADVERTISEMENT
Edy-Hasan: 25,1%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 3,1%
3. PDIP
Bobby-Surya: 59,6%
Edy-Hasan: 33,8%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 6,6%
4. Golkar:
Bobby-Surya: 69,5%
Edy-Hasan: 25,8%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 4,7%
5. NasDem
Bobby-Surya: 50,3%
Edy-Hasan: 32,3%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 17,3%
6. PKS
Bobby-Surya: 43,3%
Edy-Hasan: 50,0%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 6,7%
7. PAN:
Bobby-Surya: 59,9%
Edy-Hasan: 33,1%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 7,0%
8. Demokrat
Bobby-Surya: 70,9%
Edy-Hasan: 27,1%
Tidak Tahu/Tidak Jawab: 2,0%
Metode
Populasi survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia di Provinsi Sumatera Utara yang punya hak pilih dalam pemilihan umum, yakni mereka yang sudah berumur 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan.
Penarikan sampel menggunakan metode multistage random sampling. Dalam survei ini jumlah sampel basis sebanyak 1200 orang berasal dari seluruh Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Utara yang terdistribusi secara proporsional.
ADVERTISEMENT
Kemudian dilakukan oversample menjadi masing-masing 400 responden di empat Kabupaten/Kota, yakni di Kota Medan, Deli Serdang, Simalungun, dan Langkat. Sehingga total sampel sebanyak 2,290 responden.
Dengan asumsi metode stratified random sampling, ukuran sampel tersebut memiliki toleransi kesalahan (margin of error) sekitar ±2.5% pada tingkat kepercayaan 95 persen.