Terima Dubes AS, PKS Tepis terkait Dukungan ke Anies di 2024

16 Februari 2023 22:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim  di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
ADVERTISEMENT
DPP PKS menerima kunjungan Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Sung Y. Kim di kantor DPP PKS pada Rabu (15/2). Kunjungan tersebut dalam rangka untuk menjalin silaturahmi.
ADVERTISEMENT
Dubes Sung Y. Kim disambut Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi, Bendum Mahfudz Abdurrahman, dan Ketua DPP PKS Badan Pengembangan dan Pembinaan Luar Negeri Sukamta.
Dalam pertemuan itu, Syaikhu menyebut PKS sebagai salah satu pilar demokrasi berkomitmen untuk menjaga iklim demokrasi di Indonesia.
“Partai politik adalah salah satu pilar demokrasi, sebagaimana visi Pemerintahan AS di bawah Presiden Joe Biden, PKS juga berkomitmen untuk menjadi salah satu elemen bangsa yang ingin menjaga iklim demokrasi di Indonesia agar tetap sehat,” ucap Syaikhu dalam keterangannya dikutip Kamis (16/2).
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
Syaikhu juga menuturkan PKS juga menjunjung kebebasan sipil dan penegakan HAM, serta perlindungan terhadap kelompok minoritas.
“PKS juga menjunjung tinggi kebebasan sipil, perlindungan HAM terhadap kelompok minoritas, serta penegakan hukum yang adil dan profesional,” ucap Syaikhu.
ADVERTISEMENT
Selain itu, PKS mendukung upaya pemerintah Indonesia dalam menciptakan stabilitas politik di kawasan, Syaikhu menyebut agar semua pihak menghormati kedaulatan politik di masing-masing negara.
“Prinsip nonintervensi harus kita pegang bersama sebagai norma global dengan tetap menjaga nilai-nilai demokrasi sebagaimana amanat dalam Piagam PBB,” tutup Syaikhu.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
Sementara itu Dubes AS untuk Indonesia Sung Y.Kim mengucapkan terima kasih atas sambutan atas sambutan yang diberikan oleh PKS, Kim menyebut negaranya berkomitmen menjaga demokrasi dan menjunjung tinggi HAM.
“Terima kasih atas sambutan yang diberikan oleh partai PKS, kedatangan kami salah satunya ingin menegaskan negara kami berkomitmen terhadap demokrasi di Indonesia dan menjunjung tinggi Hak Asasi Manusia,” ucap Kim.

Tidak Terkait DukunganPKS ke Anies di 2024

Ketua DPP PKS Al Muzammil Yusuf menepis spekulasi kunjungan Dubes AS terkait sikap PKS mendukung Anies Baswedan di Pilpres 2024.
ADVERTISEMENT
"Kunjungan Dubes untuk menyatakan bahwa AS menghormati proses demokrasi yang berjalan di masing-masing negara termasuk Indonesia. Sesuai aturan yang berlaku di Indonesia," ucap Muzammil, Kamis (16/2).
Menurutnya, pencalonan Presiden di Indonesia dijamin oleh konstitusi dapat diajukan parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu sesuai persyaratan UU pemilu atau Pilpres.
"Maka situasi terbentuknya pasangan calon harus dibuat kondusif oleh semua pihak, sehingga rakyat dapat memilih pasangan capres terbaik untuk masa depan Indonesia melalui Pemilu yang luber jurdil dan damai," tuturnya.
Muzammil mengatakan Dubes AS mengapresiasi kiprah aktif PKS dalam era Demokrasi termasuk dalam menggagas koalisi capres.
"Ya itu, temanya demokrasi secara umum. Mendukung semua calon terbaik yang akan muncul melalui partai-partai. Harus difasilitasi oleh negara sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku," tegasnya.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS
Presiden PKS Ahmad Syaikhu menerima kunjungan Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Yong Kim di Kantor DPTP PKS, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2023). Foto: PKS