Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

ADVERTISEMENT
Suasana Car Free Day (CFD) di Bundaran HI, Jakarta Pusat, tampak berbeda pada Minggu (2/3) lantaran bertepatan dengan bulan suci Ramadan 1446 Hijriah.
ADVERTISEMENT
Suara hiruk pikuk masyarakat tidak seramai seperti hari biasanya. Sesekali terlihat TransJ yang melintas secara leluasa. Lengangnya jalanan juga dimanfaatkan masyarakat dengan berolahraga. Ada yang bersepeda, berlari, dan naik sepatu roda.
Kesempatan ini juga digunakan Eri, seorang pesepeda, yang sejak pagi hari sudah berkeliling dengan sepeda dari Sarinah, Bundaran HI, hingga Tosari.
Meskipun sedang berpuasa, Eri mengaku tidak lelah. Dia sengaja memilih bersepeda di pagi hari dibandingkan waktu ngabuburit karena masih banyak sisa tenaga yang tersimpan.
“Saya suka pagi karena kalau pagi tenaganya masih banyak, kalau sudah sore tenaga sudah habis sudah lemas dan kalau emak-emak waktunya bikin tahu isi sama bakwan udah nyiapin makanan, jadi saya lebih suka pagi tenaganya masih utuh,” tutur Eri di Kawasan CFD, Jakarta Pusat, Minggu (2/3).
Kegemaran dalam bersepeda sudah Eri tekuni sejak tahun 2021. Bahkan dia secara aktif mengikuti kompetisi bersepeda. Kalau saat sedang tidak berpuasa, Eri dapat bersepeda hingga Bogor.
ADVERTISEMENT
“Biasanya saya dari Jakarta ke Bogor. 100 kilo lebih (jarak tempuhnya). Sama istirahat bisa lima jam lah,” ucapnya warga asal Jakarta Barat tersebut.
Baginya, Ramadan tidak melunturkan semangatnya untuk berolahraga. Sebab dia telah terbiasa puasa sunah sehingga berolahraga saat puasa bukanlah hal yang baru untuknya.
“Iya puasa, masih semangat karena udah biasa juga, saya biasa gowes kan setiap hari tapi saya rutin juga Senin-Kamis juga puasa,” pungkasnya.