Tiga Tentara AS Terluka di Gaza, Satu di Antaranya Kritis

24 Mei 2024 10:31 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi tentara AS. Foto: Carlos Barria/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tentara AS. Foto: Carlos Barria/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tiga tentara Amerika Serikat terluka di Gaza. Mereka menderita luka non-kombat saat sedang membangun dermaga untuk masuknya bantuan kemanusiaan di pantai Gaza.
ADVERTISEMENT
Keterangan itu disampaikan seorang pejabat Amerika Serikat pada Kamis (23/5. Para tentara AS yang terluka dirawat di sebuah RS di Israel, satu di antaranya kritis.
Dermaga yang sedang dibangun tentara AS diumumkan pertama kali oleh Presiden Joe Biden pada Maret 2024. Pembangunan dermaga senilai USD 320 juta atau setara Rp 5,1 triliun itu dilakukan oleh 1.000 tentara AS dan akan memakan waktu 90 hari.
Menurut komandan Komando Pusat AS Laksamana Madya Brad Cooper, dua prajurit yang cedera menderita terkilir di pergelangan kaki dan cedera punggung ringan.
"Dua orang mengalami luka ringan, cedera rutin. Mereka sudah kembali bertugas," kata Cooper seperti dikutip dari AFP.
Sedangkan pejabat militer AS lainnya mengatakan, tentara ketiga cedera saat berada di sebuah kapal. Tidak diungkap seperti apa lukanya, namun prajurit itu langsung dibawa ke sebuah RS di Israel dalam kondisi kritis.
ADVERTISEMENT
Atas kejadian tersebut Cooper memastikan akan mengawasi lebih ketat keselamatan tentara AS di Gaza.
"Kami punya pandangan jelas dan kami akan terus memperhatikan perlindungan tentara sepanjang hari dan sepanjang hari, kami menilai operasi ini tetap dapat dilanjutkan," tegas Cooper.