Tito Jamin Pj Kepala Daerah Netral di 2024: Tiap 3 Bulan Dievaluasi, Ada Sanksi

5 September 2023 15:39 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mendagri Tito Karnavian memimpin Rakor Pengendalian Inflasi Daerah di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Selasa (6/6/2023).  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Mendagri Tito Karnavian memimpin Rakor Pengendalian Inflasi Daerah di Gedung Sasana Bhakti Praja, Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Selasa (6/6/2023). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mendagri Tito Karnavian memberikan jaminan Pj kepala daerah bersikap netral di tahun politik 2024. Hampir seluruh posisi kepala daerah di Indonesia kosong imbas Pilkada Serentak.
ADVERTISEMENT
Dalam rangka mengisi kekosongan jabatan, posisi kepala daerah yang kosong akan digantikan oleh Penjabat. Namun para Pj ini dikhawatirkan oleh sebagaian pihak tidak akan mampu bersikap netral di 2024.
Tito menjamin, para Pj akan bersikap netral. Sebelum ditunjuk, mereka sudah diperintahkan untuk bersikap netral.
"Saya sudah berkali-kali, sudah saya sampaikan, begini aja, Pj kan diperintahkan netral, tujuan Anda jadi Pj mengisi kekosongan agar pemerintahan running," kata Tito setelah melantik 9 Pj gubernur di Kemendagri, Selasa (5/9).
"Syukur-syukur kalau bisa memperbaiki sistem," tambah dia.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Sejumlah Pj Gubernur mendengarkan arahan dari pejabat Kemendagri usai dilantik di Gedung Kemendagri, Jakarta, Selasa (5/9/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Tito menjelaskan, Kemendagri juga melakukan evaluasi tiap 3 bulan kepada para Pj. Artinya, mereka tidak hanya diawasi oleh masyarakat tetapi juga diawasi oleh internal.
"Jadi kalau ada aturan mereka harus netral, kalau ada yang enggak netral, kita periksa dan kemudian kalau terbukti, ya kita beri sanksi dari yang teringan sampai terberat seperti itu," tutur Tito.
ADVERTISEMENT