Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
TNI Temukan Barak Narkoba di Lokasi Ormas Pukuli Praka Darma di Deli Serdang
30 Januari 2025 10:15 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Kodam I Bukit Barisan menemukan barak narkoba di lokasi nongkrong ormas yang memukuli Praka Darma Saputra Lubis di Kabupaten Deli Serdang, Sumut. Temuan itu telah diserahkan ke polisi.
ADVERTISEMENT
“Lokasi kejadian tidak jauh dari lokasi barak narkoba,” kata Kapendam I Bukit Barisan, Kolonel Inf Dody Yudha pada Kamis (30/1).
Dody menyebut, temuan ini pertama kali dilaporkan anggota TNI yang datang ke lokasi usai mendapat laporan pengeroyokan Praka Darma.
“(Sejumlah anggota TNI) Datang ke lokasi tidak menemukan pelaku (pengeroyok terhadap TNI) tetapi menemukan alat perlengkapan narkoba berupa alat hisap sabu, sisa sabu dalam plastik, alat timbang elektrik,” ujarnya.
Terkait temuan ini, kata Dody, pihaknya menyerahkan ke kepolisian. Namun belum disebut detail terkait sejak kapan barak narkoba itu ada.
“Tindakan selanjutnya adalah membuat laporan polisi atas pengeroyokan dan melaporkan temuan alat narkoba ke pihak kepolisian,” pungkasnya.
Sekilas Perkara
Aksi rusuh ini bermula saat personel Menarhanud 2/SSM yakni Praka Darma Lubis berkendara di Jalan GBKP Dusun Lau Gelunggung pada Rabu (29/1) pagi. Tiba-tiba, tiga pemuda dari ormas menggeber-geber sepeda motor.
ADVERTISEMENT
Praka Darma pun menilai aksi ketiga pemuda itu memprovakasi. Lalu, ia menghampiri ketiganya di sebuah warung dan menegur. Ketiganya tak terima ditegur dan memanggil rekannya dan melakukan pengeroyokan terhadap Praka Darma.
Lantaran kalah jumlah, Praka Darma kabur ke kebun sawit dan meminta pertolongan kepada rekannya.
"Lalu Praka Darma meminta pertolongan kepada rekannya melalui chat grup WA anggota Resimen Arhanud,” sambungnya.
Rekan Praka Darma pun datang ke lokasi dan mencari ketiga anggota ormas tersebut. Namun, tidak ditemukan. Mereka pun melakukan aksi pengrusakan terhadap sebuah mobil dan 3 motor.