Tonny Harjono Akan Dilantik Jadi KSAU, Ini Pesan Marsekal Fadjar Prasetyo

5 April 2024 10:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KSAU Fadjar Prasetyo di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (5/4/2024) Foto: Nadia Riso/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
KSAU Fadjar Prasetyo di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (5/4/2024) Foto: Nadia Riso/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo hadir di Istana Kepresidenan, Jakarta, untuk menghadiri pelantikan Marsekal Madya Tonny Harjono sebagai KSAU di Istana Negara, Jumat (5/5).
ADVERTISEMENT
Fadjar Prasetyo berharap Tonny dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa TNI AU semakin kuat.
"Tentu ada harapan bahwa di bawah kepemimpinan Marsekal TNI Tonny Harjono dan dengan para pejabat di TNI Angkatan Udara, TNI Angkatan Udara semakin kuat dan profesional," kata Fadjar, Jumat (5/4).
Fadjar juga menyebut sangat terbantu selama bertugas sebagai KSAU. Sehingga, ia berharap staf TNI AU dapat membantu Tonny Harjono di tugas barunya.
"Mari kita support Kepala Staf Angkatan Udara yang baru Marsekal TNI Tonny Harjono dan ke depan kita berharap dapat kerja sama," pungkasnya.
Pangkogabwilhan II Marsdya TNI M. Tonny Harjono Foto: Dok. https://kogabwilhan2-tni.mil.id/
Penunjukan Tonny Harjono sudah ditandatangani Jokowi lewat Keppres Nomor 20/TNI/Tahun 2024 tanggal 25 Maret 2024.
Tonny Harjono pernah menjabat Danskadud 11 Lanud Sultan Hasanuddin pada 2009-2011, komandan Lanud Timika, kepala Disops Lanud Sultan Hasanuddin, dan komandan Wing 5 Lanud Sultan Hasanuddin pada 2013-2014.
ADVERTISEMENT
Dari Makassar, Tonny diangkat menjadi ajudan Jokowi selama 2014-2016. Kariernya makin bersinar, Tony mendapat promosi sebagai komandan Lanud Adi Soemarmo 2016-2018 lalu komandan Lanud Halim Perdanakusuma 2018-2020.
Setelahnya, dia memangku jabatan Sesmil Presiden selama 2020-2022. Pada 27 Juni 2022, Tony kembali mendapat promosi menjadi komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Udara (Kodiklatau).