TPU Simalingkar Longsor, 12 Makam Rusak dan Ada yang Jatuh ke Sungai

20 April 2022 16:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi pemakaman Kristen di Kota Medan rusak karena tanahnya longsor. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi pemakaman Kristen di Kota Medan rusak karena tanahnya longsor. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Tempat Pemakaman Umum (TPU) Simalingkar B di Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan mengalami longsor, Selasa (19/4). Ada 12 makam yang rusak, dan bahkan sebagian di antaranya jatuh ke sungai.
ADVERTISEMENT
Video amblasnya makam ini sempat viral di media sosial. Camat Medan Tuntungan Harry I Tarigan mengatakan, tanah longsor diduga karena pinggiran sungai terkikis air hujan. Sebab dua hari belakangan, hujan terus melanda Kecamatan Medan Tuntungan dan sekitarnya.
Kondisi pemakaman Kristen di Kota Medan rusak karena tanahnya longsor. Foto: Dok. Istimewa
"Dua hari belakangan ini hujan deras di gunung dan Sungai Babura ini naik sehingga TPU Simalingkar B ini mengalami longsor. (Jadi) Ini juga karena faktor alam kan,”ujar Harry kepada wartawan, Rabu (20/4).
Kata Harry akibat longsor 12 makan di sana rusak dan jatuh ke sungai.
"Ada 12 makam yang rusak akibat longsor tersebut,"ujar Harry
Sampai saat ini kata dia Tim gabungan dari TNI, Polisi, masyarakat dan Pemko Medan masih berupaya melakukan evakuasi terhadap kuburan yang longsor ke sungai. Lokasi tersebut juga dipasangi garis polisi.
ADVERTISEMENT