Tragedi Ledakan Hotel di Kuba: Akibat Kebocoran Gas; 25 Orang Tewas

8 Mei 2022 8:39 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah mobil tertimpa puing bangunan pasca ledakan yang terjadi di gedung Hotel Saratoga di Havana, Kuba Jumat, (6/5/2022). Foto: Alexandre Meneghini/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mobil tertimpa puing bangunan pasca ledakan yang terjadi di gedung Hotel Saratoga di Havana, Kuba Jumat, (6/5/2022). Foto: Alexandre Meneghini/REUTERS
ADVERTISEMENT
Sebuah ledakan besar menghancurkan sebagian hotel bintang lima di Havana, Kuba, pada Jumat (6/5) pagi waktu setempat. Dalam insiden tersebut, mulanya 8 orang dilaporkan tewas dan sekitar 30 orang lainnya terluka.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari AFP, tim penyelamat masih menyisir puing-puing di Hotel Saratoga untuk mencari korban selamat.
Ledakan itu merobek sebagian besar fasad, jendela, dan menghancurkan mobil yang diparkir di luar hotel yang cukup terkenal di Kuba.
"Temuan awal menunjukkan bahwa ledakan itu disebabkan oleh kebocoran gas," kata Kantor Kepresidenan Kuba.
Kondisi usai ledakan yang menghancurkan Hotel Saratoga, di Havana, Kuba. Foto: Alexandre Meneghini/REUTERS
Jumlah korban tewas semakin bertambah sepanjang operasi penyelamatan korban. Dari 8 orang tewas, jumlahnya kemudian bertambah menjadi 18. Sementara korban luka disebut mencapai 50 orang lebih.
Setelah itu, regu penyelamat mengkonfirmasi ada tambahan korban tewas sehingga totalnya menjadi 25 orang. Regu penyelamat mengevakuasi 7 jenazah dari reruntuhan puing ketika mereka mencari kemungkinan korban selamat yang tertimpa di sana.
Kabar baiknya, regu penyelamat berhasil berkomunikasi dengan satu wanita yang selamat di reruntuhan. Diperkirakan masih ada lebih banyak korban yang selamat yang terjebak di reruntuhan puing.
Kondisi usai ledakan yang menghancurkan Hotel Saratoga, di Havana, Kuba. Foto: Alexandre Meneghini/REUTERS
Dari jumlah terbaru korban tewas 25 orang, salah satu di antara korban tewas itu merupakan wisatawan dari Spanyol.
ADVERTISEMENT
"Berita tragis sampai kepada kita dari Kuba. Seorang wisatawan Spanyol tewas dan warga Spanyol lainnya mengalami luka berat dalam ledakan di Hotel Saratoga," kata Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez lewat Twitter.
"Seluruh cinta kami untuk keluarga dan semua korban dan yang terluka. Dukungan kami juga untuk warga Kuba," lanjutnya.