Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Ular Tiba-tiba Muncul di Perumahan Warga Kampar Riau, Termasuk Piton 5 Meter
18 Februari 2023 19:46 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Sejumlah ular muncul di Perumahan Mustamindo Permai 3, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau, Sabtu (18/2). Salah satunya ular piton sepanjang 5 meter.
ADVERTISEMENT
Warga sebelumnya sudah pernah melihat ular tersebut. Namun saat mau ditangkap, ular tersebut langsung menghilang.
Ketua RT Suhudi mengatakan, ular piton sepanjang 5 meter itu awalnya keluar dari dalam semak-semak.
"Melihat ukuran ular yang besar, warga secara bersama-sama menangkapnya, jika dibiarkan, takutnya ular tersebut bisa mengancam keselamatan warga," kata Ketua RT, Suhudi.
Beruntung saat mau menangkap ular tersebut, ada salah satu warga yang sudah biasa menangkap ular.
"Sebenarnya ada beberapa ekor ular, tapi karena kami fokus menangkap ular yang besar, yang lainnya berhasil kabur," jelasnya.
Sedangkan ular yang berhasil ditangkap oleh warga, rencananya akan diserahkan ke Balai Besar Konservasi Daya Alam (BBKSDA) Riau.