Update Ledakan di Pelabuhan Bandar Abbas Iran: 40 Orang Tewas, 1.000 Terluka

28 April 2025 1:55 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Asap dari ledakan terlihat di pelabuhan Shahid Rajaee di Bandar Abbas, Iran, Sabtu (26/4/2025). Foto: REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Asap dari ledakan terlihat di pelabuhan Shahid Rajaee di Bandar Abbas, Iran, Sabtu (26/4/2025). Foto: REUTERS
ADVERTISEMENT
Jumlah korban tewas akibat ledakan di pelabuhan Shahid Rajaee, Bandar Abbas, Iran, bertambah. Peristiwa yang terjadi pada Sabtu (26/4) itu menewaskan 40 orang dan melukai 1.000 orang.
ADVERTISEMENT
"Untuk saat ini, 40 orang telah kehilangan nyawa akibat cedera yang disebabkan oleh ledakan tersebut," kata pejabat provinsi Hormozgan Mohammad Ashouri, dikutip dari AFP, Senin (28/4).
Adapun ledakan berasal dari kontainer berisi bahan kimia yang tersimpan di pelabuhan. Juru bicara manajemen krisis Iran, Hossein Zafari, mengatakan pengelola pelabuhan sebelumnya sudah diperingatkan soal risiko penyimpanan bahan berbahaya.
Presiden Masoud Pezeshkian telah memerintahkan penyelidikan dan mengirim Menteri Dalam Negeri ke lokasi.
Ledakan di pelabuhan tersebut membuat gedung-gedung di sekitarnya rusak, kertas dan puing berserakan. Ledakan juga terdengar hingga Pulau Qeshm, 26 kilometer dari Bandar Abbas.
Pelabuhan Shahid Rajaee, yang menjadi jalur utama ekspor-impor Iran, menghentikan seluruh aktivitas.
Truk-truk dievakuasi, sementara aparat memeriksa kontainer lain yang berisi bahan kimia.
ADVERTISEMENT
Insiden ini menambah daftar panjang kecelakaan industri di Iran, yang sebagian besar dipicu kelalaian. Tahun lalu, seorang pekerja tewas dalam kecelakaan di Bandar Abbas. Kebakaran kilang dan ledakan tambang juga sempat terjadi.