Usaha Bangkrut Akibat Pandemi Corona, WN Italia di Bali Terpaksa Jadi Pengemis

5 Mei 2021 15:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
WN Italia, HR Albani Roberto (75) mengemis karena usahanya bangkrut di tengah pandemi COVID-19. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
WN Italia, HR Albani Roberto (75) mengemis karena usahanya bangkrut di tengah pandemi COVID-19. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Seorang WN Italia bernama HR Albani Roberto (75) mengemis kepada warga di Bali demi memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal tersebut karena usaha di bidang seni miliknya bangkrut akibat pandemi corona.
ADVERTISEMENT
Kepala Satpol PP Badung I Gusti Agung Ketut Suryanegara mengatakan, Roberto jadi pengemis sejak 2020 lalu. Ia menumpang tidur di emperan toko di kawasan Legian, Kuta, yang juga tutup terdampak corona.
"Dulunya katanya dia punya usaha di sini tinggal di Canggu. Sejak lockdown di Italia, bisnis dia terhenti dan bangkrutlah," kata Agung, Rabu (5/5).
"Katanya hampir setahun (mengemis dan menginap) di sana sejak pandemi ini. Dia tinggal di emper-emper toko dan emper pinggir rumah kemudian di warung sepanjang jalan itu," imbuhnya.
WN Italia, HR Albani Roberto (75) mengemis karena usahanya bangkrut di tengah pandemi COVID-19. Foto: Dok. Istimewa
Hari ini, Roberto ditemui Satpol PP di Jalan Bene Sari, Kuta, Legian. Dia tampak tertidur di teras rumah seorang warga. Kepada Satpol PP, Roberto mengaku sudah tidak memiliki uang dan identitasnya telah raib. Dia berharap sedekah dari warga.
ADVERTISEMENT
Roberto akhirnya diamankan Satpol PP kemudian diserahkan ke pihak Imigrasi untuk dideportasi. Surya berharap warga aktif melapor apabila menemukan WNA yang mengemis dan kesusahan di Bali akibat pandemi corona.
"Kalau tidak ada laporan dan dukungan dari masyarakat juga kita suit membedakan apakah dia sedang liburan atau sedang mengemis," kata Agung.
****
Saksikan video menarik di bawah ini: