Video: Detik-detik Pemakaman Mochtar Kusumaatmadja di TMP Kalibata

6 Juni 2021 18:57 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemakaman Mochtar Kusumaatmadja di TMP Kalibata, Minggu (6/6). Foto: Diana Sari/Unpad
zoom-in-whitePerbesar
Pemakaman Mochtar Kusumaatmadja di TMP Kalibata, Minggu (6/6). Foto: Diana Sari/Unpad
ADVERTISEMENT
Indonesia baru saja mengantar kepergian salah satu pahlawannya. Ialah Mochtar Kusumaatmadja, eks Menlu RI yang memperjuangkan konsep Wawasan Nusantara sejak 1957 hingga diakui menjadi Konvensi Hukum Laut Internasional (UNCLOS) 1982.
ADVERTISEMENT
Karena kiprah Mochtar, Indonesia akhirnya bisa tersatukan oleh laut menjadi negara kepulauan (archipelagic state). Laut teritorial RI juga bertambah, dari tadinya hanya 3 mil menjadi 12 mil laut
Makam Mochtar Kusumaatmadja di TMP Kalibata. Foto: Diana Sari/Unpad
Di usianya yang 92 tahun, Mochtar menghadap ke haribaan Tuhan. Ia dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, Minggu (6/6) sore. Makamnya bersanding dengan sederet pusara para pahlawan RI lainnya.
Selain menjadi menteri luar negeri, Mochtar Kusumaatmadja juga ia dikenal sebagai Guru Besar dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran (Unpad). Ia bahkan sempat menjabat rektor ke-5 kampus yang berpusat di Jatinangor, Sumedang, itu pada 1973-1974.
"Mendiang Prof. Mochtar Kusumaatmadja merupakan sosok yang sangat berjasa bagi Unpad maupun Indonesia secara keseluruhan. Guru Besar Fakultas Hukum Unpad sejak 1970 ini menjabat sebagai Rektor pada 1973-1974," tulis Unpad di situs resminya.
ADVERTISEMENT