Vietnam Tanpa Kasus Positif Corona dalam 4 Hari Beruntun

20 April 2020 12:49 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga mengantarkan beras yang akan dibagikan gratis di Hanoi, Vietnam. Foto: Reuters/Kham
zoom-in-whitePerbesar
Warga mengantarkan beras yang akan dibagikan gratis di Hanoi, Vietnam. Foto: Reuters/Kham
ADVERTISEMENT
Vietnam semakin menunjukkan kemajuan dalam memerangi penyebaran virus corona. Hal itu menyusul tak adanya kasus baru positif corona dalam empat hari beruntun semenjak Jumat (17/4).
ADVERTISEMENT
Diberitakan Bernama yang mengutip ANN, sejak kasus pertama terdeteksi pada pertengahan Januari lalu, Vietnam hanya mencatatkan 288 kasus hingga saat ini. Sebanyak 202 orang dinyatakan telah sembuh dan tak ada korban jiwa.
Jumlah itu sangat jauh dengan sejumlah negara Asia Tenggara lainnya seperti Singapura dengan 6.588 kasus, Indonesia 6.575 kasus, dan Filipina 6.259.
Warga Beraktivitas Kembali di Vietnam Foto: REUTERS/Kham
Dari jumlah kasus positif, 160 di antaranya merupakan kasus dari luar negeri atau imported case. Sementara, 108 lainnya berasal dari transmisi penduduk lokal.
Saat ini, sebanyak 66 orang masih dirawat di rumah sakit, mayoritas berada di Hanoi. Sebanyak 20 orang di antaranya negatif corona setelah menjalani sekali tes.
Warga menyiapkan beras yang akan dibagikan gratis di Hanoi Vietnam. Foto: Reuters/Kham
Meski tingkat penyebaran kasus positif corona tergolong rendah di Vietnam, pemerintah tetap mengimbau warganya untuk melakukan karantina mandiri. Per Senin (20/4), hampir 63 ribu orang menjalani karantina baik di rumah sakit, kamp, atau rumah.
ADVERTISEMENT