Viral Pria Keramas di Fasilitas Cuci Tangan COVID-19, Wagub Ikut Komentar

14 April 2021 18:40 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pria keramas di wastafel trotoar Jakarta. Foto: Instagram/@arizapatria
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pria keramas di wastafel trotoar Jakarta. Foto: Instagram/@arizapatria
ADVERTISEMENT
Ada-ada saja kelakuan warga di Jakarta. Kali ini aksi tak biasa dilakukan seorang pria yang terekam kamera warga.
ADVERTISEMENT
Dalam video itu, pria itu terlihat keramas di wastafel umum di salah satu trotoar Jakarta. Pria yang tak mengenakan baju itu dengan santai menggunakan fasilitas cuci tangan COVID-19 di trotoar untuk keramas.
Tingkah kocak warga ini diunggah oleh Wagub DKI Jakarta Riza Patria. Video itu diunggah lewat akun instagramnya, @arizapatria. Riza juga menyertakan kredit video itu, dari @_nueeeel.
Riza menyertakan pesan kepada seluruh warga. Tentu pesan untuk sama-sama menggunakan fasilitas umum sesuai fungsi dan tempatnya.
"Yuk gunakan fasilitas umum sesuai fungsinya. Rasa malu adalah adalah disiplin dan pengingat kita," ujar Riza dalam unggahannya, Rabu (14/4).
Dia juga mengingatkan bahwa setiap penyalahgunaan fasilitas umum terpantau oleh CCTV. Juga oleh mata warga lainnya yang sangat mungkin untuk disebarluaskan saat ini.
Seorang pria keramas di wastafel trotoar Jakarta. Foto: Instagram/@arizapatria
"Netizen itu baik, tujuan Mas @_nueeeel merekam agar tidak terulang. Selain Tuhan, Malaikat, yang mengawasi kita adalah CCTV, dan kamera netizen," kata dia.
ADVERTISEMENT
Dalam video terlihat seorang pria asik mencuci rambutnya di wastafel di trotoar yang tak dijelaskan lokasinya.