Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
Sebuah video viral di social media memuat penyembelihan seekor sapi kurban yang disebut hidup lagi setelah mendengar lantunan takbir di kawasan Cinangka, Depok, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Dalam video yang beredar terlihat, sapi kurban itu dalam kondisi terikat ke pohon. Sementara kaki belakangnya dililit tali tambang.
Bagian kepala sapi itu pun telah berlumuran darah dan lehernya seperti telah disembelih.
Narasi di video itu menyebut sapi tersebut telah mati setelah dilakukan penyembelihan. Namun, saat kalimat takbir dilantunkan, sapi itu kembali hidup.
Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Kapolsek Bojongsari Kompol Yogi Maulana menjelaskan, sapi tersebut adalah milik seorang warga sekitar bernama Dedi (53). Proses penyembelihan dilakukan oleh DKM Musala Nurul Ahyar.
"Pada saat sapi tersebut sempat berdiri ada yang memvideokan dan disebarkan melalui media sosial," ujar Yogi saat dikonfirmasi, Kamis (29/6).
Dia mengakui bahwa sapi tersebut kembali berdiri setelah disembelih. Tak dijelaskan memang alasannya. Namun ia memastikan, tak lama setelah itu sapi itu kembali jatuh lalu mati. Kemudian pemotongan tetap dilakukan.
ADVERTISEMENT
"Pada saat pemotongan sapi kurban, sapi yang sudah dipotong sempat berdiri kembali namun tidak lama kemudian jatuh dan mati," pungkasnya.