Viral Video Uang Tabungan Renovasi Rumah Rp 15 Juta Dimakan Rayap di Sultra

6 Januari 2021 11:39 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Uang senilai Rp 15 juta dimakan rayap.
 Foto: Dok. Citra Permatasari Page
zoom-in-whitePerbesar
Uang senilai Rp 15 juta dimakan rayap. Foto: Dok. Citra Permatasari Page
ADVERTISEMENT
Beredar sebuah unggahan video viral di media sosial yang memperlihatkan tumpukan uang pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu dengan total Rp 15 juta dimakan rayap. Pengunggah video itu mengatakan, uang tersebut disimpan lebih dari satu tahun di bawah kasur.
ADVERTISEMENT
Citra Pertamatasari Page (21), pengunggah video itu, mengatakan, rekaman itu diambil pada Sabtu (3/1) di Woimenda, Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra). Ia mengatakan, uang tersebut merupakan milik tantenya yang akan digunakan untuk renovasi rumah.
"Mulai penyimpanan [menabung], tahun lalu, satu tahun dua bulan," ujar Citra kepada kumparan, Rabu (6/1).
Ia membenarkan tantenya menabung uang tersebut di bawah kasur. Sebab, lokasi tempat tinggal tantenya dengan bank sangat jauh.
Uang senilai Rp 15 juta dimakan rayap. Foto: Dok. Citra Permatasari Page
"Perjalanan dari kampung sekitar 6-7 jam [ke bank]. Disimpan di bawah kasur. Pas mau dicek habis dimakan rayap," ujar Citra.
Atas kejadian itu, Citra diminta oleh ayahnya untuk merekam uang tersebut. Ia mengatakan, hal itu sebagai pembelajaran agar berhati-hati ketika menabung.
ADVERTISEMENT
"Saya langsung merekam di depan rumah [tantenya]. [Total] Rp 15 juta pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu," ungkapnya.
Uang senilai Rp 15 juta dimakan rayap. Foto: Dok. Citra Permatasari Page
Atas kejadian tersebut, pihak keluarga kemudian menukarkan uang yang rusak itu ke BRI di Kendari, Sulawesi Tenggara. Dari usaha itu, pihak keluarga mendapatkan penukaran uang senilai Rp 900 ribu.
"Dimakan [rayap] Rp 15 juta, jadinya Rp 900 ribu," pungkasnya.