Wali Kota dan Warga Bogor Rela Berbasah-basahan Demi Raja Salman

1 Maret 2017 17:34 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Warga Antusias Sambut Raja Salman (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan )
Wali Kota Bogor Bima Arya tak kalah dengan warganya. Mereka berbasah-basahan, antusias menyambut Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz.
ADVERTISEMENT
Bima terlihat memakai baju khas Sunda dan mengatur lalu lintas bersama aparat kepolisian di dekat gerbang Kebun Raya Bogor, Rabu (1/3).
Di belakang Bima ada warga Bogor berjejer di pinggir jalan memakai jas hujan dan payung. Sambil membawa bendera mereka melambai-lambaikan ke arah pengendara yang melintas. Kebetulan jalan dibuka kembali setelah Raja Salman melintas.
Dan sore ini sekitar pukul 17. 15 WIB, Raja Salman dan rombongan meninggalkan Kebun Raya setelah bertemu Jokowi. Raja Salman kembali ke Jakarta untuk beristirahat di tempatnya menginap di kawasan elite Kuningan. Warga kembali menyapa dari pinggir jalan, memberikan salam untuk Raja Salman.
Warga Antusias Sambut Raja Salman (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan )
Warga Antusias Sambut Raja Salman (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan )
Warga Antusias Sambut Raja Salman (Foto: Kevin Kurnianto/kumparan )
Wali kota Bogor Bima Arya Sugiarto (Foto: Aditia Rizki Nugraha/kumparan)
Raja Salman meninggalkan Istana Bogor. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)