Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Yusuf Mansur Ceritakan Sakitnya Kena Corona: Belajar Tengkurap, Napas Tersengal
16 Desember 2020 22:59 WIB

ADVERTISEMENT
Ustaz Yusuf Mansur masih terbaring sakit karena COVID-19. Namun, Yusuf Mansur tetap bisa meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman tentang kondisi kesehatannya saat ini.
ADVERTISEMENT
Yusuf Mansur mengaku, hingga Rabu (16/12) pukul 16.20 WIB, kondisinya membaik. Namun, ia masih belum bisa bernapas panjang dan mengambil napas dalam-dalam.
"Dua kali belajar tengkurap. Tengkurap, lho. Tengkurap doang. Tapi tersengal napas dan batuk ringan, tapi terasa di dada bawah dan perut atas, bisa sampai 1 jam habis itu, dengan tengkurap yang bisa dihitung jari lamanya," ucap Yusuf Mansur dalam akun instagram.
Yusuf Mansur menilai cerita ini perlu dibagikan ke masyarakat. Sebab, ia tak ingin kondisinya saat ini turut dirasakan orang lain.
Yusuf Mansur meminta semua warga menjalani protokol kesehatan. Jangan sampai masyarakat menganggap enteng COVID-19.
"Jaga diri. Patuhi benar prokes. Maskeran terus. hindari kerumunan, cuci tangan, jaga jarak, hidup sehat. Dan banyak bersyukur, banyak bertaubat," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
"Saya kena? Berarti saya kurang? Iya, pastinya. Kurang banget. Tapi segini, sudah bagus banget. Wong, kalo enggak, enggak ketolong waktu di tanggal 9 [Desember] s.d 12 [Desember]. Itu berat-beratnya," tutur Yusuf Mansur.
Yusuf Mansur meminta doa dari seluruh pihak agar segera disembuhkan. Sehingga, ia bisa segera pulang dari rumah sakit dan kembali berkumpul bersama keluarga dan jemaah.
"Doa dari banyak orang, terutama orang-orang tua, keluarga di rumah, kawan-kawan dekat, para guru, para jemaah, yang sudah dengan tulus ikhlas, itu yang membuat saya masih bisa enteng," pungkas Yusuf Mansur.
Yusuf Mansur mengumumkan dirinya positif corona pada Kamis (10/12) lalu.
***
Saksikan video menarik di bawah ini:
ADVERTISEMENT