Zelensky Temui Paus Fransiskus, Minta Bantu Wujudkan Perdamaian di Ukraina

14 Mei 2023 4:05 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Volodymyr Zelenskiy menemui Paus Fransiskus di Vatikan  Foto: Vatican Media
zoom-in-whitePerbesar
Volodymyr Zelenskiy menemui Paus Fransiskus di Vatikan Foto: Vatican Media
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy menemui Paus Fransiskus di Vatikan pada Sabtu (13/5).
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan itu, Zelenskiy meminta Paus untuk mendukung rencana perdamaian Kyiv dan membantu memulangkan anak-anak Ukraina yang diambil paksa Rusia.
"Ini suatu kehormatan besar," kata Zelenskiy kepada Fransiskus dikutip dari Reuters.
Zelenskiy nampak meletakkan tangannya di dadanya. Ia menundukkan kepalanya saat menyapa paus berusia 86 tahun itu.
Zelensky berbincang dengan Paus selama 40 menit. Ia kemudian memberikan rompi antipeluru yang telah digunakan oleh seorang tentara Ukraina dan kemudian dilukis dengan gambar Madonna.
Sementara Paus mengindikasikan Vatikan akan membantu pemulangan anak-anak Ukraina yang dibawa oleh Rusia.
Relawan membagikan hadiah natal untuk anak-anak di wilayah di Bakhmut, Ukraina. Foto: Clodagh Kilcoyne/REUTERS
Ukraina memperkirakan hampir 19.500 anak telah dibawa ke Rusia atau Krimea yang diduduki Rusia sejak Februari 2022.
Selama ini, Paus Fransiskus telah berulang kali menyatakan keinginannya untuk bertindak sebagai mediator antara Kiev dan Moskow.
ADVERTISEMENT
Tetapi dia kemudian mulai mengutuk keras tindakan Rusia yang dilaporkan telah mendeportasi paksa hampir dua puluh ribu anak-anak Ukraina dan tawarannya untuk menjadi penengah sejauh ini belum menghasilkan terobosan apa pun.
Pada akhir April lalu, Paus Fransiskus sempat menyampaikan sebuah komentar mengejutkan soal keterlibatan Vatikan dalam sebuah misi perdamaian untuk mengakhiri perang.