Zikir & Doa Kebangsaan di Halaman Istana, Jokowi Ajak Bersyukur Covid-19 Berlalu

1 Agustus 2023 22:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi memberikan sambutan di acara Zikir dan Doa Kebangsaan 78 Tahun Indonesia Merdeka, Istana Merdeka. Foto: Tangkapan Layar Biro Setpres
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi memberikan sambutan di acara Zikir dan Doa Kebangsaan 78 Tahun Indonesia Merdeka, Istana Merdeka. Foto: Tangkapan Layar Biro Setpres
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi menghadiri Zikir dan Doa Kebangsaan dalam rangkaian peringatan HUT ke-78 RI di Halaman Istana Merdeka, Jakarta.
ADVERTISEMENT
Acara dihadiri Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju. Dalam acara itu, Wapres Ma'ruf Amin didapuk untuk memberikan tausiyah.
Sementara pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Ustaz Wahyu Andi Saputra. Zikir kebangsaan diisi oleh K.H. Munif Zuhri, dan doa kebangsaan oleh Habib Luthfi.
Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengajak masyarakat Indonesia untuk bersyukur telah melalui pandemi Covid-19 yang sangat menyusahkan.
"Jangan lupa kita mensyukuri betapa keadaan yang mencekam saat itu, kengerian. Saya sendiri dengan Pak Wakil Presiden, dengan para menteri enggak bisa membayangkan, ini covid ini selesai kapan. Tiap hari di jalan-jalan ambulans nguing-nguing nguing-nguing semuanya," ucap Jokowi.
Suasana acara Zikir dan Doa Kebangsaan 78 Tahun Indonesia Merdeka, Istana Merdeka. Foto: Tangkapan Layar Biro Setpres
"Sudah selesai yang Omicron, ganti yang Delta, terus nanti ganti apalagi. Kita ini tidak bisa menebak dan hanya bisa ikhtiar dan berserah diri kepada Allah Swt," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Jokowi bersyukur karena Indonesia bisa mengelola ekonomi pascapandemi yang dampaknya dahsyat. Mantan gubernur DKI itu kembali mengungkit ada 96 negara jadi pasien IMF, tapi Indonesia tidak termasuk.
"Sekali lagi alhamdulillah, patut kita syukuri. Jangan lupa mensyukuri nikmat yang diberikan Allah Swt kepada bangsa kita Indonesia," pungkasnya.
Suasana acara Zikir dan Doa Kebangsaan 78 Tahun Indonesia Merdeka, Istana Merdeka. Foto: Tangkapan Layar Biro Setpres