news-card-video
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Zulhas Usai Bertemu Prabowo di Kemhan: Semoga Kita Bersatu, Indonesia Jadi Maju

17 Oktober 2024 18:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketum PAN Zulkifli Hasan usai bertemu Prabowo Subianto di Kementerian Pertahanan, Kamis (17/10/2024). Foto: Alya Zahra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketum PAN Zulkifli Hasan usai bertemu Prabowo Subianto di Kementerian Pertahanan, Kamis (17/10/2024). Foto: Alya Zahra/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan (Zulhas), berharap pertemuan bersama Prabowo Subianto di Kementerian Pertahanan (Kemhan) dapat menghadirkan rasa persatuan dari masing-masing partai.
ADVERTISEMENT
“Mudah-mudahan, dengan [pertemuan] ini. Semoga kita bisa bersatu dan membuat Indonesia menjadi negara maju,” ungkap Zulhas usai bertemu Prabowo di Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta Pusat, Kamis (17/10).
Dalam pertemuan tersebut, Zulhas mengatakan lebih banyak berisi ucapan selamat dan doa kepada Prabowo yang hari ini berulang tahun ke-73 tahun.
“Semua mengucapkan selamat ulang tahun kepada bapak presiden terpilih, semoga panjang umur, sehat selalu, ya sukses memimpin kita negara indonesia,” ungkapnya.
Zulhas juga membenarkan bahwa dalam pertemuan tersebut ada Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Meski begitu, Zulhas tidak menyebutkan sosok yang mendampingi Surya Paloh selama pertemuan.
“Surya Paloh kan ada tadi,” katanya.
Sebelumnya, Prabowo Subianto bertemu dengan sejumlah elite partai politik di Kementerian Pertahanan (Kemhan) di antaranya Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Plh. Presiden PKS Ahmad Heryawan, Ketua Umum Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. Pertemuan tersebut berlangsung selama satu jam lebih.
ADVERTISEMENT