4 Merek Jepang Bersatu Garap Mobil Berbahan Bakar Sintetis dari Hidrogen

14 April 2025 13:00 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Vellfire HEV dan Mazda CX-80 PHEV. Foto: dok. Toyota Motor Corporation
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Vellfire HEV dan Mazda CX-80 PHEV. Foto: dok. Toyota Motor Corporation
ADVERTISEMENT
Tren kendaraan elektrifikasi, terutama jenis Battery Electric Vehicle (BEV) atau mobil listrik murni tengah naik daun di global. Namun lain halnya beberapa merek Jepang ini yang melakukan pendekatan unik tentang mobilitas ramah lingkungan.
ADVERTISEMENT
Dalam siaran resmi Toyota Motor Corporation, bersama dengan tiga raksasa otomotif Negeri Sakura lainnya seperti Daihatsu Motor Corporation, Subaru Corporation, dan Mazda Motor Corporation, serta Eneos Corporation membuat gebrakan tak biasa.
Menyambut Expo 2025 di Osaka, semua pabrikan itu secara kompak mengumumkan penggunaan bahan bakar sintetis terbarukan untuk kendaraan yang disediakan selama helatan perdagangan tersebut berlangsung.
Eneos sebagai penyedia bahan bakar sintetis tersebut akan dipasok untuk kendaraan dari Toyota, Daihatsu, Subaru, dan Mazda yang nantinya digunakan membawa tamu. Sumber energi tersebut telah dikonfirmasi dapat bekerja selayaknya BBM konvensional.
Suzuki Spacia Hybrid X, Subaru Crosstrek S:HEV, dan Daihatsu Rocky HEV. Foto: dok. Toyota Motor Corporation
Bahan bakar sintetis adalah sumber energi bersih yang terbuat dari hidrogen sebagai sumber energi terbarukan, dan CO2 yang dapat mengurangi emisi CO2 sepanjang siklus penggunaan produknya. Cocok untuk mesin konvensional modern.
ADVERTISEMENT
Gerakan ini diharapkan mampu mempromosikan gagasan bahwa kendaraan bermesin yang menggunakan bahan bakar sintetis juga dapat menjadi pilihan mobilitas utama dalam perjalanan menuju netralitas karbon dan pengurangan emisi gas buang.
Adapun kendaraan yang digunakan untuk mobilitas tamu selama Expo 2025 Osaka berlangsung semuanya mengusung teknologi hibrida atau Hybrid Electric Vehicle (HEV) seperti Toyota Vellfire HEV, Daihatsu Rocky HEV, Subaru Crosstrek S:HEV, Suzuki Spacia Hybrid X, dan Mazda CX-80 PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle).
***
kumparan New Energy Vehicle Summit 2025 akan digelar pada Selasa, 6 Mei 2025, di MGP Space, SCBD Park. Forum diskusi ini menghadirkan para pemangku kepentingan, termasuk pemimpin industri, profesional, dan perwakilan pemerintah, untuk berdiskusi serta berbagi wawasan mengenai masa depan industri otomotif berkelanjutan.
ADVERTISEMENT
Daftar sekarang di: kum.pr/nev2025.