6 Pilihan Motor Matik Di Bawah Rp 20 Juta, Mana yang Paling Kompetitif?

12 Mei 2020 9:28 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pilihan Motor Matik Di Bawah Rp 20 Juta Foto: dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Pilihan Motor Matik Di Bawah Rp 20 Juta Foto: dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Motor matik masih jadi primadona di pasar otomotif roda dua Tanah Air. Bahkan beberapa pabrikan sepeda motor pun berlomba dengan menawarkan beragam jenis motor matik, mulai dari yang mahal hingga paling murah,
ADVERTISEMENT
Apalagi jelang hari raya, beberapa strategi 'menurunkan' harga jual jadi jurus menggaet para konsumennya. Bagi Anda yang tengah mempertimbangkan membeli motor matik baru untuk digunakan saat Lebaran, berikut kumparan jabarkan model-model yang harganya di bawah Rp 20 juta.
TVS Dazz
TVS Dazz. Foto: Istimewa
Oke, kita mulai dari yang paling murah terlebih dahulu. Ya, TVZ Dazz, motor matik berkubikasi 110 cc ini disajikan dalam dua pilihan.
Menyoal fitur, Dazz sudah dilengkapi dengan power outlet untuk mengisi baterai gawai hingga tuas pengunci rem. Bekal jantung mekanisnya disokong mesin 110 cc yang mampu keluarkan tenaga 8,23 daya kuda pada 7.500 rpm dan torsi 8,3 Nm pada 5.500 rpm.
Sementara untuk dimensinya punya panjang 1.875 mm, lebar 675 mm, dan tinggi 1.050 mm. Adapun untuk jarak wheelbase-nya berkisar 1.240 mm dengan bobot total 92 kilogram.
ADVERTISEMENT
Harga
Suzuki NEX II
Suzuki NEX II Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
Pabrikan berlambang 'S' ternyata juga punya skutik matik yang ramah kantong. Suzuki menjagokan NEX II untuk berkompetisi di segmen skutik entry level.
Menyinggung dapur pacunya, NEX II dibekali mesin 113 cc dengan tenaga maksimal 9,2 daya kuda pada 10.500 rpm dan torsi puncak menyentuh 8,7 Nm pada 9.000 rpm.
Nah, untuk fiturnya, dia punya teknologi Suzuki Easy start System yang bakal mempermudah proses menyalakan mesin. Selebihnya dilengkapi dengan power outlet di bagian kompartemen sebelah kiri untuk menunjang kebutuhan.
Harga
ADVERTISEMENT
Honda BeAT
AHM meluncurkan Honda BeAT terbaru, Kamis (16/1). Foto: Bangkit Jaya Putra
Belum lama ini, Astra Honda Motor baru saja memperbarui skutik terlarisnya, Honda BeAT. Setidaknya ada empat varian yang bisa Anda pilih yaitu BeAT CBS, BeAT CBS IIS, BeAT Street, dan BeAT Deluxe. Meski punya gaya setang dan stripping berbeda, menyoal dapur pacu masih mengandalkan spesifikasi yang sama.
All varian BeAT dibekali mesin injeksi 110 cc, pendingin udara yang mampu hasilkan tenaga maksimal 8,5 daya kuda pada 7.500 rpm dan torsi puncak 9 Nm pada 6,500 rpm.
Menyoal fitur, motor ini sudah menggunakan lampu LED, power outlet, hingga kapasitas bagasi 12 liter.
Harga
Honda Scoopy
Honda Scoopy kelir baru merah-putih Foto: dok. AHM
Buat yang punya budget hampir menyentuh Rp 20 juta, skutik bergaya retro modern ini bisa jadi pertimbangan.
ADVERTISEMENT
Honda Scoopy menggunakan mesin berkubikasi 110 cc injeksi dengan menawarkan tenaga maksimal 8,5 daya kuda di 8.000 rpm dan torsi mencapai 9,1 Nm pada 6.500 rpm.
Bicara fitur, skutik ini sudah dilengkapi dengan fitur Answer Back System guna mendeteksi posisi motor saat diparkir. Motor ini juga sudah mengadopsi sistem pencahayaan lampu LED pada bagian depan
Harga
Yamaha Mio
Warna baru Yamaha Mio M3. Foto: dok. YIMM
Untuk Anda yang berminat merek berlambang garpu tala dengan kisaran banderol Rp 15 - 17 jutaan, Yamaha memiliki empat produk yang bisa jadi pertimbangan: Mio Z, Mio M3 125, Mio M3 125 AKS SSS, dan Mio S Smart & Sophisticated.
Meski punya tampilan dan fitur yang berbeda menyoal dapur pacu masih dibenamkan mesin yang sama yakni 125 cc satu-silinder berpendingin udara, yang menjanjikan 9,4 dk pada 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm pada 5.500 rpm.
ADVERTISEMENT
Harga
Yamaha Fino
New Yamaha Fino Grande Foto: Gesit Prayogi/Kumparan.com
Garpu tala juga punya skutik bergaya retro modern, Yamaha Fino. Diluncurkan pada 2012 lalu skutik bertampang stylish ini punya desain yang tak kalah menarik dari Honda Scoopy.
Menyoal mesin, ternyata masih sama dengan model all varian Mio. Artinya, dia dibekali mesin 125 cc dengan menjanjikan tenaga maksimal 9,4 daya kuda di 8.000 rpm dan torsi 9,6 Nm pada 5,5000 rpm.
Sementara soal fitur, skutik ini dilengkapi dengan Advance Key System dan Answer System. Terakhir ada juga Auto Open Key Shutter yang berguna berguna untuk membuka dan memasukkan kunci jadi lebih cepat dan praktis.
ADVERTISEMENT
Harga
Nah, untuk Anda yang berminat meminang salah satu dari motor matik di atas, jangan sungkan untuk meminta promo dan potongan harga kepada tenaga penjual.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.