Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Ada Merek China Masuk Nominasi Mobil Terbaik 2024 di Eropa
3 Desember 2023 16:19 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Membahas brand mobil China selalu menjadi menarik. Apalagi pabrikan Negeri Tirai Bambu kerap dipandang sebelah mata, tetapi lain cerita dengan beberapa merek negara tersebut yang menjadi finalis mobil terbaik 2024 di Eropa.
ADVERTISEMENT
Mengutip Carmagazine.co.uk, sebanyak 28 mobil baru yang meluncur di negara-negara Eropa selama 2023 diberi penilaian oleh 61 jurnalis otomotif, termasuk pewarta kenamaan Phil McNamara yang menjadi perwakilan dari 23 negara-negara di Benua Biru itu.
Rinciannya, 5 mobil berasal dari pabrikan Jepang, 5 merek Jerman, 3 nama dari Korea Selatan, 1 dari Amerika Serikat, 6 pemain dari beberapa negara Eropa lainnya. Serta 7 pabrikan China, menjadikannya paling dominan dengan persentase 25 persen.
Terlihat banyak karena model dari brand seperti Smart #1 EV dan Volvo EX30 yang ikut mengisi 28 nama tersebut merupakan buah dari rancang bangun yang dikembangkan oleh China atau disebut SEA, serta komponen lainnya seperti baterai dan motor penggerak berasal dari grup perusahaan Tiongkok, Geely Holding.
Dari 28 nama, kemudian dipilih 7 mobil baru terbaik yang meluncur tahun ini di Eropa. Hasilnya, BYD Seal dan Volvo EX30 keluar sebagai perwakilan dari China. Berikut detailnya.
ADVERTISEMENT
• BMW i5/5-series
• BYD Seal
• Kia EV9
• Peugeot E-3008/3008
• Renault Scenic
• Toyota C-HR
• Volvo EX30.
Artinya pada daftar di atas, susunannya terdiri dari 4 mobil listrik murni, dua model di antaranya seperti BMW dan Peugeot sama-sama tersedia juga pilihan dengan mesin pembakar internal (ICE). Serta satu hybrid yakni Toyota.
Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk bisa masuk nominasi. Pertama, model yang meluncur harus benar-benar baru, bukan bagian dari facelift atau improvement. Kemudian, paling tidak satu perwakilan model sudah dijual minimal di 5 negara benua Eropa.
Para perwakilan jurnalis tadi juga sudah harus mencoba dan mengulas mobil-mobil yang masuk nominasi dalam jangka waktu yang cukup lama. Pemenang mobil terbaik 2024 di Eropa akan diumumkan pada helatan Geneva Motor Show tahun depan.
ADVERTISEMENT
***