news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Bagian Kabin Mobil yang Jadi Sarang Bakteri dan Virus

3 Maret 2020 15:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi membersihkan setir mobil. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi membersihkan setir mobil. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Selain menjadi sarana transportasi, mobil kerap menjadi rumah kedua bagi pemiliknya. Tak ayal kebersihan kabin mobil patut diperhatikan agar kenyamanan saat mengemudi selalu terjaga.
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang memiliki mobil, sudah sepatutnya mengetahui bagian apa aja di interior mobil yang banyak terkontaminasi bakteri dan virus. Apalagi di saat merebaknya virus corona (SARS-COV-2) akhir-akhir ini.
Berdasarkan riset yang dikutip dari Car Rentals, sebanyak 32 persen dari 1000 responden di Amerika Serikat mengatakan hanya pernah membersihkan interior mobil sekali dalam setahun. Mirisnya, 12 persen responden mengaku tidak pernah membersihkan bagian dalam mobil.
Kotoran dan bakteri di dalam kabin mobil sendiri kebanyakan berasal dari sisa-sisa makanan atau minuman. Belum lagi bekas atau noda sisa makanan yang menempel pada tuas transmisi dan lingkar kemudi.
Berdasarkan sumber yang sama, bagian setir ini ternyata lebih kotor empat kali lipat dari WC duduk toilet umum.
ADVERTISEMENT
Para peneliti mengukur tingkat 'kekotoran' dengan satuan CFU atau Colony-Forming Units, atau jumlah rata-rata bakteria per centimeter kubik.
ilustrasi membersihkan gagang pintu mobil. Foto: istimewa
Hasil studi menyebut jumlah bakteri pada lingkar kemudi mobil mencapai 629 CFU per centimeter kubik atau lebih kotor dari ponsel (100 CFU), lebih kotor dari tombol lift (231 CFU), juga lebih kotor dari alas duduk WC umum (172 CFU).
Yang tak kalah mengerikan, bagian cup holder dan sabuk keselamatan punya tingkat CFU lebih besar dari setir. Masing-masing angka mencapai 506 CFU dan 403 CFU.
Namun, angka tersebut masih belum menandingi area pedal mobil dengan jumlah CFU yang bisa mencapai jutaan. Ini tidak terlepas dari imbas kotoran yang berasal dari bagian bawah sol sepatu.
ADVERTISEMENT
Untuk meminimalisir kontaminasi kuman dan bakteri dari kabin mobil, bisa sediakan hand sanitizer dan air purifier. Selain menjaga kebersihan tangan usai menggenggam komponen kemudi, interior mobil juga lebih segar.
Jangan lupa juga bersihkan interior setiap kali mencuci mobil. Bersihkan karpet dasar mobil, vacum jok, serta tidak lupa untuk rutin bersihkan bagian setir, tuas transmisi, juga cup holder. Bila perlu, ganti filter udara kabin dengan yang baru.