Baru Meluncur, Toyota GR Yaris 2020 Langsung Dipetisi

16 Januari 2020 10:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota GR Yaris 2020 Foto: dok. CarBuzz
zoom-in-whitePerbesar
Toyota GR Yaris 2020 Foto: dok. CarBuzz
ADVERTISEMENT
Meluncurnya Toyota GR Yaris 2020 di Tokyo Auto Salon, rupanya telah membuat iri para pecintanya di Amerika Utara. Bahkan, mereka sampai membuat petisi, meminta pihak Toyota memasarkan Yaris buas ini di sana.
ADVERTISEMENT
Iya maklum saja, peluang hadirnya mobil ini di kawasan tersebut memang terbilang sangat kecil. Karena, di area tersebut Toyota lebih memilih memasarkan Yaris dengan platform milik Mazda2, bukan Toyota New Global Architecture (TNGA).
Melansir dari CarBuzz, dalam petisinya di change.org, mereka merasa bahwa GR Yaris berpenggerak All Wheel Drive (AWD) ini, sangat cocok dengan kondisi iklim di kawasan tersebut.
Ya, selama lima bulan dalam setahun, kawasan Amerika Utara memang selalu dilanda dengan salju lebat. Sehingga, mereka merasa bahwa opsi kendaraan AWD akan sangat dibutuhkan dan ideal.
Toyota GR Yaris 2020 Foto: dok. CarBuzz
Berbicara soal spesifikasi, selain sistem penggerak AWD, mobil yang dibangun oleh Toyota bersama Gazoo Racing dan Tomi Makkinen Racing (TMR) ini, memiliki mesin yang buas.
ADVERTISEMENT
Toyota menyematkan mesin bensin 3-silinder berkapasitas 1.6 liter turbocharger, dan mampu memuntahkan tenaga hingga 257 dk dengan torsi puncak 360 Nm.
Toyota GR Yaris 2020 Foto: dok. CarBuzz
Pada sistem transmisinya, mobil ini mengadopsi sistem transmisi manual 6 percepatan, serta dibekali juga dengan suspensi coilover dan kaliper rem cakram empat piston berukuran 356 mm.
Dengan spesifikasi yang dimilikinya, GR Yaris ini diklaim mampu melesat dari 0 hingga 100 km/jam, hanya dalam waktu 5,5 detik. Melihat spesifikasi dan catatan tersebut, tentu sangat layak bila mobil ini diklaim sebagai hatchback bermesin 3 silinder terbuas yang ada saat ini.
Interior Toyota GR Yaris 2020 Foto: dok. CarBuzz
Terkait bobotnya, GR Yaris lebih ringan dari Yaris biasa atau hanya 2.822 pound atau setara 1.280 kilogram (1,28 ton). Dibanderol dengan harga yang cukup mahal, yaitu setara Rp 494 jutaan, GR Yaris ini rupanya juga telah memenuhi standar homologasi FIA World Rally Championship (WRC).
ADVERTISEMENT
Pelabelan homologasi FIA WRC ini sendiri bukan tanpa tujuan. Toyota yang kembali berencana turun di ajang rally dunia tersebut, memang diharuskan menggunakan sebuah mobil yang juga diproduksi dan dijual untuk umum. Jadi, sangat wajar bila GR Yaris ini juga harus memenuhi standar FIA WRC.