Bedah Fitur Renault Triber MCJ Edition, Harganya Lebih Mahal Rp 4 Juta!

3 Oktober 2020 9:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Renault Triber MCJ. Foto: dok. Maxindo Renault Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Renault Triber MCJ. Foto: dok. Maxindo Renault Indonesia
ADVERTISEMENT
PT Maxindo Renault Indonesia (MRI) baru saja meluncurkan produk edisi terbatas, Renault Triber MCJ Edition, pada Kamis (1/10).
ADVERTISEMENT
Berbasis dari Renault Triber varian RXZ, mobil ini dihadirkan secara eksklusif untuk pasar Indonesia dalam rangka menyambut hari Kesaktian Pancasila. Tak hanya itu, kehadiran mobil ini juga sebagai bukti eksistensi Renault di Indonesia.
"Kami memiliki komitmen untuk selalu menghadirkan produk-produk baru dan produk-produk penyegaran, dan saat ini kami berusaha untuk menjaga komitmen kami tersebut walaupun dalam keadaan pandemi dan keadaan sulit seperti ini, produk baru dan produk penyegaran akan tetap kami keluarkan," ujar Arthur Panggabean, General Manager Marketing & System Maxindo Renault Indonesia (MRI) dalam virtual launch Kamis (2/10).
Memiliki tampilan yang lebih sporty dengan perpaduan warna yang mencolok, desain Triber MCJ Edition ini rupanya murni merupakan hasil tangan desainer asli Indonesia.
ADVERTISEMENT
Renault Triber MCJ. Foto: dok. Maxindo Renault Indonesia
Dengan ubahan desain yang dilakukan oleh MCJ tersebut, Davy berharap Renault Triber MCJ Edition ini jadi bisa dinikmati oleh semua kalangan.
"Mobilnya itu kan memang sudah sporty, tapi kami juga merasa perlu sesuatu untuk masuk ke segmen yang lebih niche seperti anak-anak muda," kata Davy.
Ubahan yang jadi pembeda antara Triber MCJ Edition dengan varian standar, mayoritas memang hanya sebatas permainan warna saja. Pada varian edisi khusus ini, Triber ditawarkan dengan 2 pilihan warna yang hadir dalam kombinasi triple tone. Pertama ada kombinasi putih, merah, dan gunmetal, serta kedua ada silver, merah, dan gunmetal.
Khusus untuk pilihan warna pertama, hadir dengan warna dasar putih di bagian bodi bawah dan warna gunmetal pada bagian bodi atasnya, membuat mobil ini terlihat seperti menganut desain model floating.
ADVERTISEMENT
Renault Triber MCJ. Foto: dok. Maxindo Renault Indonesia
Pada bagian wajahnya, Triber MCJ Edition ini mendapatkan sentuhan aksen warna merah di bagian grille dan rumah lampu kabut, serta aksen gunmetal pada bagian bibir bumper depan.
Geser ke sisi samping, Triber MCJ Edition kembali diberikan sentuhan warna merah pada bagian spion dan side body moulding. Sementara untuk velgnya, mengusung kelir berwarna gunmetal.
Lalu untuk bagian buritan, spoiler serta bibir bumper belakang dari Triber MCJ Edition ini hadir dengan sentuhan warna merah. Satu hal yang tidak kalah menarik, untuk pertama kalinya pada Triber MCJ Edition ini, logo dari Renault hadir iluminasi lampu.
Masuk ke bagian dalam, satu-satunya penambahan yang diberikan terhadap mobil ini, hanyalah kehadiran skidplate bertuliskan Renault dengan warna krom pada seluruh pintu.
Dashboard Renault Triber Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Bicara soal harganya, Renault Triber MCJ Edition ini dibanderol dengan harga Rp 183,9 juta, atau Rp 4 juta lebih mahal dibandingkan Renault Triber varian RXZ standar.
ADVERTISEMENT

MCJ Edition juga akan dihadirkan pada seluruh produk Renault

Selain dihadirkan pada Triber, ke depannya varian edisi khusus MCJ Edition ini juga akan diterapkan pada produk-produk Renault lainnya, seperti Kwid, Climber, dan Koleos.
"Untuk MCJ pada model-model lainnya, saya rasa enggak lama (akan hadir) ya. Mungkin tahun ini akan ada versi MCJ Edition untuk model lainnya," ucap Davy.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)