Belum Ada Harga Resmi, Mobil Listrik Seres E1 Diklaim Telah Dipesan 55 Unit

1 Juni 2023 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DFSK memperkenalkan produk mobil listrik terbaru Seres E1 di PEVS 2023, JIExpo Kemayoran Jakarta (17/5). Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
DFSK memperkenalkan produk mobil listrik terbaru Seres E1 di PEVS 2023, JIExpo Kemayoran Jakarta (17/5). Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Debut di Indonesia pada awal Mei lalu, mobil listrik Seres E1 diklaim sudah laku 55 unit. Demikian diungkapkan oleh PR & Media Manager PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi.
ADVERTISEMENT
“Itu kan sebenarnya secara resmi kami belum membuka booking. Tapi yang kami lihat memang animo masyarakat saat perkenalan E1 itu cukup tinggi, makanya sudah ada 55 orang yang melakukan pre booking meski itu tadi belum ada harga dan sebagainya,” kata Rofiqi dihubungi kumparan (30/5/2023).
Angka tersebut hasil selama lima hari pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2023 lalu. “Diler menerima karena konsumennya memang mau memberikan tanda jadi itu, nantinya customer akan dihubungi lebih lanjut bila unitnya sudah siap,” imbuhnya.
Rofiqi menambahkan, unit E1 yang dipajang masih berupa prototipe alias bukan versi final dari produksi massal. Ubahan spesifikasi dan fitur sangat mungkin dilakukan saat resmi diluncurkan pada waktu mendatang.
Mobil listrik Seres E1 di PEVS 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
“Segera kita umumkan secara resmi dan sudah diproduksi lokal di pabrik kita Cikande dengan harga lokal juga. Juli atau Agustus versi produksi massalnya nanti kita umumkan,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT
Menyoal harga, pihaknya masih enggan buka-bukaan. Namun, dirinya meyakinkan banderol E1 bakal lebih kompetitif dibanding dengan mobil listrik yang sudah beredar di Indonesia, termasuk rival senegaranya Wuling Air ev.
“Kisarannya nanti ya, yang jelas kita harapkan bisa kompetitif. Mudah-mudahan bisa di bawah harga yang sudah ada di kelasnya,” tukas Rofiqi.

Sekilas mobil listrik Seres E1

DFSK memperkenalkan produk mobil listrik terbaru Seres E1 di PEVS 2023, JIExpo Kemayoran Jakarta (17/5). Foto: Sena Pratama/kumparan
Seres E1 punya wujud mirip dengan DFSK Mini EV yang juga pernah melantai di PEVS 2022. Unit yang sudah versi setir kanan itu memiliki dimensi panjang 2.995 mm, lebar 1.495 mm, dan tinggi 1.640 mm.
Ada beberapa perbedaan detail yang membuat E1 lebih segar dilihat, paling jelas adalah pada bagian fascia dan buritannya. Desain E1 tidak sekaku dengan model sebelumnya, kini tampilannya jauh lebih modern dan enak dilihat.
ADVERTISEMENT
Lampu depannya menggunakan proyektor dan dihiasi dengan aksen hitam, bumper depan dan belakang dapat sentuhan mirip lubang diffuser dengan sentuhan aksen berwarna putih
Sumber tenaganya dipercayakan dari baterai berkapasitas 9,18 kWh yang menjanjikan daya tempuh 120 kilometer. Itu pertama, opsi kedua baterainya 13,8 kWh yang bisa menjelajah hingga 180 kilometer.
Ada lagi opsi ketiga yang pakai baterai 16,8 kWh, di atas kertas bisa melaju hingga 220 kilometer dalam sekali pengisian penuh. Ketiganya menggunakan motor listrik yang bisa menghasilkan tenaga 33,5 dk dan torsi puncak 100 Nm.
***