Berita Populer: ADM Recall Daihatsu Ayla 1.0; Chery Omoda 5 Versi Kencang

18 September 2023 8:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Desain lingkar kemudi all new Daihatsu Ayla. Foto: dok. PT Astra Daihatsu Motor
zoom-in-whitePerbesar
Desain lingkar kemudi all new Daihatsu Ayla. Foto: dok. PT Astra Daihatsu Motor
ADVERTISEMENT
Informasi PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yang melakukan recall untuk Daihatsu Ayla 1.0 menjadi berita populer kumparanOTO, Minggu (17/9).
ADVERTISEMENT
Kemudian Chery Omoda 5 versi baru yang disiapkan untuk pasar Indonesia, serta penjualan mobil hybrid di Indonesia naik drastis sebesar 1.686 persen.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

ADM Recall 3.383 Unit Daihatsu Ayla 1.0 Karena Masalah ECU

Daihatsu Ayla 1.0 2023. Foto: ADM
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mulai menjalankan program recall Daihatsu Ayla bermesin 1.000 cc. Generasi keduanya ini terindikasi masalah pada bagian ECU (Electronic Control Unit), sehingga perlu dilakukan penyesuaian.
“Untuk pengerjaan recall Ayla 1.0 kurang dari satu jam,” respons singkat Marketing Director dan Corporate Planning and Communications Director PT ADM, Sri Agung Handayani kepada kumparan.
Sebanyak 3.383 Ayla 1.0 yang terdampak program ini merupakan unit yang diproduksi dalam kurun waktu 28 Februari hingga 23 Mei 2023. Penyesuaian pada ECU menyangkut dengan performa mesin.
ADVERTISEMENT

Chery Omoda 5 Baru Bakal Meluncur, Pakai Mesin 1.600 Turbo?

Chery Omoda 5. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
PT Chery Sales Indonesia (CSI) akan menambah portofolio produk lagi, berupa varian baru Chery Omoda 5. Kehadirannya sudah barang tentu menjadi pelengkap tipe sebelumnya yakni Z dan RZ yang semuanya telah dilengkapi fitur Advanced Driving Assistant.
President PT CSI Shawn Xu mengatakan, Chery Omoda 5 varian baru dijelaskannya cocok untuk pasar otomotif Indonesia. Diklaim bahwa model tersebut menggabungkan teknologi mutakhir dan desain elegan.
"Dengan beberapa detail baru, mobil ini menawarkan kombinasi sempurna antara performa mesin yang agresif, kenyamanan, dan keamanan berkendara," katanya dalam keterangan resmi.

Penjualan Mobil Hybrid Toyota Naik 1.686 Persen

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Belum lama ini kumparan merilis data penjualan mobil hybrid pada Juli 2023. Sekarang kami update lagi kinerja bulan Agustus 2023, dan hasilnya Toyota Innova Zenix dan Yaris Cross tetap yang terlaris.
ADVERTISEMENT
Kami sebut terlaris karena wholesales (distribusi ke diler) dari data Gaikindo, keduanya paling mendominasi, dengan total suplai mencapai ribuan unit tiap bulannya.
Dari Toyota Kijang Innova Zenix dulu, pada Agustus kemarin telah disuplai sebanyak 3.786 unit atau naik 41,2 persen dari 2.680 unit pada Juli 2023.