Berita Populer: Ganti Oli Mobil Sebelum dan Sesudah Mudik; Garansi Wuling Air ev

16 April 2023 9:18 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perawatan mobil, servis mobil Mitsubishi, servis Mitsubishi Xpander, servis Mitsubishi Pajero Sport Foto: dok. MMKSi
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perawatan mobil, servis mobil Mitsubishi, servis Mitsubishi Xpander, servis Mitsubishi Pajero Sport Foto: dok. MMKSi
ADVERTISEMENT
Artikel yang membahas pentingnya ganti oli mobil sebelum dan sesudah mudik, merupakan berita populer kumparanOTO pada Sabtu 15 April 2023.
ADVERTISEMENT
Selain itu, garansi baterai Wuling Air ev selama 8 tahun, juga merupakan salah satu yang menarik banyak perhatian pembaca kumparan. Berikut selengkapnya rangkuman berita populer tersebut.

Ini Sebabnya Wajib Ganti Oli Mobil Sebelum dan Sesudah Mudik

Perawatan mobil berupa ganti oli rupanya harus dilakukan sebelum maupun sesudah melangsungkan mudik. Sebab, perjalanan jarak jauh dan jam kerja tinggi bisa mempengaruhi kualitas oli.
Jadi ketika dalam perjalanan jauh seperti mudik dan balik, mesin akan punya waktu kerja yang cukup panjang. Belum lagi mesin akan bekerja terus selama macet. Nah, zat aditif bisa mengalami kejenuhan karena mesin yang terus menerus bekerja.

Harga Wuling Air ev Kini Lebih Terjangkau, Baterai Digaransi 8 Tahun

Wuling Air ev merupakan salah satu mobil listrik yang mendapat insentif yang ditanggung pemerintah, berupa potongan PPN sebesar 10 persen. Ini tentu membuat harganya semakin terjangkau.
ADVERTISEMENT
Ini sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2023. Dalam Pasal 6, Ayat 3, pemerintah menanggung PPN sebesar 10 persen. Dengan kata lain pengenaan PPN ke konsumen hanya 1 persen.

Daftar 12 Posko Mudik Mitsubishi 24 Jam di Jawa dan Sumatera

PT Mitsubishi Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menghadirkan posko mudik dan layanan bengkel siaga, untuk mengawal para pemudik tahun ini. Ini dilakukan mengantisipasi lonjakan pemudik yang meningkat dibanding tahun sebelumnya.
Pada musim mudik tahun lalu, pabrikan mendirikan 7 posko mudik, tahun ini MMKSI menghadirkan 12 posko siaga yang tersebar di Pulau Jawa dan Sumatera. Salah satunya adalah yang terletak di rest area Cikampek KM 57 A.
ADVERTISEMENT