Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Berita Populer: Kesalahan Nyetir Mobil Matik; Bocoran Agya-Ayla
12 Februari 2023 8:48 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tak heran, artikel seputar bagaimana pengoperasian mobil matik pun selalu menyita perhatian dan kembali masuk dalam berita populer.
Di samping itu, trivia soal alasan bus tak matikan mesin saat parkir dan wujud Agya-Ayla generasi terbaru pun tak luput dari perhatian. Berikut selengkapnya:
5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pengemudi Mobil Matik
Mobil matik jadi primadona masyarakat untuk beraktivitas sehari-hari. Pengoperasiannya yang mudah tanpa perlu oper gigi dan tak membuat pegal saat macet jadi alasannya.
Namun, pemilik bengkel spesialis mobil matik Worner Matic, Hermas Prabowo mengatakan masih ada penggunanya yang salah dalam pengoperasiannya. Ini padahal bisa berdampak buruk pada keawetan komponen transmisi otomatik.
“Mengemudikan kendaraan matik itu berbeda dengan mobil manual. Ada teknik-tekniknya sendiri,” ungkapnya kepada kumparan belum lama ini.
ADVERTISEMENT
Alasan Bus Tidak Mematikan Mesin Ketika Berhenti
Saat menaiki bus, umumnya sopir tidak mematikan mesin ketika berhenti di SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) atau di rest area. Ini dikarenakan ada alasan dibalik hal tersebut.
“Alasannya lebih ke arah kenyamanan penumpang. Sebab, kalau dimatikan meski cuma sebentar, area kabin akan jadi panas dan pengap dalam durasi yang cepat,” ungkap salah satu Sopir Bus PO Haryanto, Bagus saat ditemui kumparan akhir pekan lalu.
“Proses pendinginan kabinnya juga memakan waktu cukup lama. Bisa setengah hingga satu jam jadi lebih baik tidak dimatikan daripada harus menunggu lama. Efisiensi waktu lah istilahnya,” sambungnya.
Inilah Wujud Ayla-Agya Generasi Baru
Perodua Axia generasi terbaru sedikit demi sedikit mulai membuka wujud aslinya ke publik, jelang mobil kembaran Daihatsu Ayla dan Toyota Agya itu meluncur pada 14 Februari mendatang.
ADVERTISEMENT
Bila melihat pada gambar, jajaran lini produk termurah jenama asal Malaysia itu beberapa bagiannya masih ditutupi kamuflase. Tetapi, kita sudah bisa lihat banyak perbedaan dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Paling jelas adalah eksterior, seluruh desain sepenuhnya baru. Bagian depan, meski ditutupi stiker, desainnya terbilang agresif dengan banyak sudut tajam. Tanpa foglamp sepertinya, digantikan dengan DRL dan lampu utama kemungkinan sudah LED, mengutip Paultan.