Berita Populer: Mobil Toyota Bebas Inden; Pabrik Baterai di RI Siap Dibangun

27 Mei 2021 7:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Agya Facelift. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Agya Facelift. Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
ADVERTISEMENT
Daftar mobil Toyota yang bebas inden, selama ada relaksasi PPnBM (Pajak Penjualan Barang Mewah), menjadi berita populer kumparanOTO pada Rabu 26 Mei 2021.
ADVERTISEMENT
Ada 4 model Toyota yang bisa dibeli tanpa harus menunggu lama. Salah satunya Avanza, padahal mobil tersebut kena diskon PPnBM, namun beberapa diler menyatakan ketersediaannya dalam kondisi ready stock.
Kabar mengenai pembangunan pabrik baterai kendaraan listrik pertama di Asia, yang akan dibangun di Karawang juga tak kalah populer. Disusul bedah perbedaan Honda Brio RS dan Satya.

Rangkuman berita populer kumparanOTO

Daftar 4 Mobil Toyota yang Bebas Inden

kumparan beberapa waktu mewartakan daftar mobil Toyota yang inden. Rata-rata waktu tunggunya 3 hingga 5 bulan, jadi dengan kata lain beli sekarang dapatnya Oktober 2021.
New Toyota Avanza tipe G. Foto: dok. Toyota
Mobil tersebut berupa Toyota Voxy, Yaris Rush, Fortuner, Vios, dan Innova Venturer. Toyota Alphard juga lama indennya, pesan sekarang dapatnya akhir tahun! Raize tipe GR TSS bahkan lebih lama lagi, baru dapat unitnya Februari tahun depan.
ADVERTISEMENT
Ini tentunya jadi kabar kurang bagus bagi calon pembeli Toyota. Apalagi buat yang butuh mobil cepat, jadinya harus tunggu beberapa bulan sampai mobil tiba garasi rumah.

Pabrik Baterai Kendaraan Listrik Pertama di Asia Segera Dibangun di Karawang!

Pabrik baterai kendaraan listrik PT Industri Baterai Indonesia atau Indonesia Battery Corporation (IBC) dan Konsorsium LG asal Korea Selatan (Korsel) akan segera dibangun di Kota Deltamas, Karawang, Jawa Barat.
Logo LG. Foto: Vasily Fedosenko/Reuters
Pembangunan tahap pertama, kapasitas produksi baterai mencapai 10 gigawatt hour (GWh), yang akan dipakai buat kendaraan listrik milik Hyundai.
Mengutip keterangan resmi Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), investasi strategis di industri sel baterai kendaraan listrik ini merupakan yang pertama dilakukan dalam sepanjang sejarah Republik Indonesia.
ADVERTISEMENT

7 Beda Honda Brio RS dan Tipe LCGC, Bukan Cuma Eksterior!

Bukan sulap bukan sihir, Honda Brio sukses menjadi mobil terlaris tahun lalu. Brio mengalahkan dominasi Toyota Avanza yang selama 16 tahun mengamankan mobil yang paling banyak dibeli di Indonesia.
Honda Brio RS di IIMS Hybrid 2021. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Dari dua versi yang dijual, hampir 70 persennya merupakan Honda Brio Satya yang dijadikan model Low Cost Green Car (LCGC), atau mobil terjangkau hemat bahan bakar.
Nah bagi Anda yang tertarik meminangnya, tapi juga terpikat model Honda Brio RS yang tampil lebih sporty sehingga bingung memilih, berikut ini kumparan bantu merincinya ke dalam 7 perbedaan antara Honda Brio Satya dan RS. Semoga bisa jadi referensi sebelum membeli.