Berita Populer: Motor Bekas Incaran Anak Muda; Transmisi Matik di Lampu Merah

26 November 2022 8:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampilan Sporty dari Yamaha Aerox Foto: Rizki Fajar Novanto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tampilan Sporty dari Yamaha Aerox Foto: Rizki Fajar Novanto/kumparan
ADVERTISEMENT
Daftar motor bekas incaran anak muda yang doyan modifikasi performa dan tampilan, atau kerap dipanggil 'ngabers' merupakan berita populer kumparanOTO pada Jumat 25 November 2022.
ADVERTISEMENT
Totalnya ada 3 model motor matik seken yang jadi incaran. Selain itu, posisi transmisi di mobil matik saat lampu merah juga tak kalah populer. Berikut rangkumannya.

Mulai dari Aerox, Ini 3 Motor Bekas Incaran 'Ngabers'

Motor matik memang jadi primadona banyak orang di Indonesia. Bahkan, ada istilah ‘Ngabers’ yang disematkan pada anak muda yang memodifikasi motor matiknya dengan cara yang aneh.
Saking trennya, ada tiga motor matik pilihan ngabers yang harganya ikut melambung. Ini diungkapkan oleh salah satu showroom motor bekas di kawasan Kalisari, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Mobil Matik Berhenti di Lampu Merah Pakai N atau Tetap D?

Tak sedikit pengemudi mobil matik yang masih bingung memposisikan transmisinya di N (netral) atau tetap D (drive) saat berhenti di lampu merah. Menggesernya ke N disebut-sebut supaya sistem transmisi lebih awet.
ADVERTISEMENT
Ada juga yang beranggapan tetap memposisikan transmisi di D, kemudian menahan laju mobil dengan menginjak pedal rem. Sebab tak akan memengaruhi kerja transmisi ketika mobil berhenti. Lalu, mana anggapan yang benar?

Baterai Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Diproduksi Dalam Negeri

Toyota Kijang Innova Zenix hadir dalam pilihan varian hybrid yang tersedia untuk semua tipe mulai dari G, V, dan Q. Mengusung teknologi hybrid, Kijang generasi ketujuh tersebut kini dilengkapi dengan baterai tambahan.
Baterai tersebut ternyata sudah dibuat di pabrik yang khusus memproduksi kendaraan elektrifikasi, dalam hal ini mobil hybrid Toyota di Indonesia.
***