Berita Populer: Suzuki Burgman 150 Baru; Prediksi Mobil Volvo di Indonesia

2 Maret 2022 8:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suzuki Burgman 150 a.k.a Haojue UHR150. Foto: Haojue Motos Brasil
zoom-in-whitePerbesar
Suzuki Burgman 150 a.k.a Haojue UHR150. Foto: Haojue Motos Brasil
ADVERTISEMENT
Informasi mengenai motor skutik Suzuki Burgman 150 terbaru yang siap jadi calon lawan Yamaha Nmax dan Honda PCX jadi berita populer kumparanOTO, Selasa (1/3).
ADVERTISEMENT
Kemudian ada informasi soal Volvo yang akhirnya kembali lagi ke Indonesia berikut prediksi mobil-mobil yang akan dipasarkan. Serta, informasi mengenai penutupan jalan layang Pasupati di Bandung karena peresmian nama baru.
Berikut sajian lengkap berita populer kumparanOTO di bawah ini.

Suzuki Burgman 150 Generasi Baru Siap Meluncur, Honda PCX dan NMax Patut Waspada

Suzuki Burgman 150 a.k.a Haojue UHR150. Foto: Haojue Motos Brasil
Suzuki Burgman 150 generasi terbaru kabarnya siap meluncur. Ini makin memperseru pertempuran segmen motor matik gambot 150cc, yang sudah ditempati Yamaha NMax 155 dan Honda PCX 160.
Walaupun memang diketahui, Suzuki Burgman sebenarnya sudah sejak lama menyandang status sebagai motor matik bongsor. Hanya saja, eksistensinya tak begitu menonjol, terutama di pasar dalam negeri.
Rumor soal kehadiran ini tentu membawa angin segar, khususnya bagi loyalis Suzuki roda dua di Indonesia ya.
ADVERTISEMENT
Nah, seperti apa detail dari Suzuki Burgman 150? Simak selengkapnya di bawah ini.

Volvo ‘Comeback’, Ini Prediksi Mobil yang Akan Mengaspal di Indonesia

Volvo XC40 Foto: Dok. Volvo
Volvo dipastikan akan kembali eksis di Indonesia. PT Leading Vision Otomotif (LVO) menjadi agen pemegang merek mobil Swedia dan mulai meluncurkan produk baru pada kuartal III 2022.
"Kami sangat bersemangat untuk meluncurkan kembali Volvo Cars di Indonesia dengan LVO sebagai mitra kami melalui rangkaian mobil listrik yang menarik," jelas Head of Volvo Cars, Nick Connor dalam keterangan resminya.
Dalam 'comeback-nya' tersebut, Volvo akan memboyong beberapa produk andalan, termasuk mobil listrik. Presiden Direktur LVO dan Volvo Cars di Indonesia, Yoshiya Horigome, menyebut mobil ramah lingkungan menjadi fokus utama mereka.
ADVERTISEMENT
Simak informasi selengkapnya dengan mengakses tautan di bawah ini.

Jalan Layang Pasupati Bandung Ditutup Sementara, Ada Peresmian Nama Baru

Foto udara permukiman warga di dekat Jembatan Layang Pasupati di Bandung, Jawa Barat, Senin (23/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Pemerintah Kota Bandung menginformasikan adanya rencana penutupan ruas jalan layang Pasupati pada hari ini, (1/3/2022).
Mengutip informasi dari akun Instagram Humas Kota Bandung @humas_bandung, penutupan jalan layang Pasupati ini dikarenakan akan adanya acara peresmian nama baru dari jalan layang tersebut.
"Mohon maaf kepada wargi Bandung, karena akan diselenggarakan Rekayasa Lalu Lintas sebagai dampak dari peresmian perubahan nama Jalan Layang Pasupati menjadi Jalan Layang Prof. Dr. Mochtar Kusumaatmadja," demikian informasi tersebut.