Berita Populer: Toyota Innova Jadi Limosin; Fitur Auto Hold Pada Transmisi Matik

4 Januari 2022 8:12 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Innova dimodifikasi menjadi mobil jenazah Foto: Facebook/Rushlane Spylane
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Innova dimodifikasi menjadi mobil jenazah Foto: Facebook/Rushlane Spylane
ADVERTISEMENT
Artikel mengenai Toyota Innova di India yang dimodifikasi jadi seperti limosin merupakan berita populer kumparanOTO pada Senin (3/1/2022).
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak kenal dengan Toyota Innova, mobil berjenis medium MPV ini jelas begitu populer di Indonesia. Umumnya, mobil ini dijadikan sebagai mobil keluarga, mobil dinas, taksi online, hingga ambulans.
Kemudian, artikel penggunaan fitur auto hold pada transmisi matik juga menjadi menarik untuk pembaca kumparan. Serta disusul artikel daftar mobil produksi dalam negeri yang berpotensi tak bisa nikmati bebas PPnBM.
Rangkuman berita populer kumparanOTO

Unik, Begini Jadinya Ketika Toyota Innova Disulap Jadi Mobil Limosin

Toyota Innova dimodifikasi menjadi mobil jenazah Foto: Facebook/Rushlane Spylane
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Innova dimodifikasi menjadi mobil jenazah Foto: Facebook/Rushlane Spylane
Siapa yang tidak kenal dengan Toyota Innova, mobil berjenis medium MPV ini jelas begitu populer di Indonesia. Umumnya, mobil ini dijadikan sebagai mobil keluarga, mobil dinas, taksi online, hingga ambulans.
Idealnya, Toyota Innova memiliki dimensi panjang tidak lebih dari 5 meter. Namun, berbeda dengan Toyota Innova di Bengaluru India ini, yang memiliki dimensi sangat panjang layaknya mobil limousine.
ADVERTISEMENT
Usut punya usut, mengutip dari group Facebook Rushlane Spylane, Toyota Innova Limousine ini merupakan mobil Jenazah premium yang sengaja dimodifikasi dengan dipanjangkan guna bisa memuat keranda jenazah pada bagian belakangnya.
Selengkapnya klik link berita di bawah ini ya.

Pakai Fitur Auto Hold Saat Tuas Matik di D Bikin Rusak Transmisi?

Rem pakir elektrik atau disebut Electric Parking Brake, disebut juga sebagai Electronic Parking Brake (EPB) yang letaknya di konsol tengah mobil. Foto: dok. Carthrottle
Perkembangan teknologi pada mobil terus terjadi, berbagai fitur canggih disematkan bahkan untuk mobil-mobil dengan harga Rp 200 jutaan.
Salah satu fitur yang kini mulai banyak ditemukan, yaitu Electric Parking Brake dengan Auto Hold.
Kehadiran fitur Electric Parking Brake dengan Auto Hold, tentu bertujuan untuk semakin memudahkan pengemudi ketika berkendara.
Selengkapnya klik link berita di bawah ini ya.

Daftar Mobil Produksi Dalam Negeri yang Berpotensi Tak Bisa Nikmati Bebas PPnBM

Honda Mobilio di GIIAS 2021. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) resmi mengusulkan kebijakan mobil rakyat bagi beberapa jenis mobil produksi dalam negeri yang memenuhi syarat tertentu untuk mendapatkan bebas pajak PPnBM. Kini usulan itu tinggal menunggu persetujuan dari Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
ADVERTISEMENT
Adanya usulan kebijakan mobil rakyat ini, tentu berasal dari evaluasi penerapan insentif PPnBM DTP yang telah diterapkan pada 2021.
"Nantinya kategori mobil yang kami definisikan sebagai mobil rakyat --bukan lagi mobil mewah, jadi tak akan dikenakan pajak mobil mewah PPnBM," ucap Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita pada acara Jumpa Pers, Rabu (29/12).
Selengkapnya klik link berita di bawah ini ya.