Berita Populer: Wuling Victory Penjegal Innova dan Harga Hyundai Kona Listrik

9 September 2020 7:30 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wuling Victory tampak depan. Foto: dok. Autohome
zoom-in-whitePerbesar
Wuling Victory tampak depan. Foto: dok. Autohome
ADVERTISEMENT
Ulasan mengenai Wuling Victory yang akhirnya menampakkan diri dalam bentuk model yang siap diproduksi massal, menjadi berita populer kumparanOTO pada Selasa (8/9).
ADVERTISEMENT
Mobil yang masuk segmen MPV ini apabila masuk ke Indonesia, disebut-sebut cocok dijadikan penjegal Toyota Innova hingga Alphard, berkat fitur yang disematkan padanya.
Wuling Victory. Foto: dok. Autohome
Tak cuma itu, berita foto Wuling Victory juga termasuk artikel yang paling diminati pembaca kumparan. Disusul artikel yang mengulas bocoran harga jual Hyundai Kona listrik.

Rangkuman berita populer kumparanOTO

Inilah Penantang Toyota Innova dari Wuling, Harga Lebih Murah?

Mobil Wuling Victory kembali hangat diperbincangkan. MPV anyar ini telah siap diproduksi massal dan akan diluncurkan di China pada Oktober mendatang.
Desain jok captain seat Wuling Victory. Foto: dok. GM Authority
Versi produksi pertamanya sudah dirilis pabrikan belum lama ini, sehingga bisa terlihat bagaimana keutuhan asli mobil model global tersebut.
Berikut selebihnya sajian spesifikasi, bocoran mesin, dan rumor harga Wuling Victory pada tautan di bawah ini.
ADVERTISEMENT

Foto: Inilah Penantang Toyota Innova dari Wuling, Harga Lebih Murah?

Wuling Victory mulai menampakkan dirinya. Rencananya MPV baru itu akan resmi diperdagangkan bulan depan dan diekspor tahun depan.
Wuling Victory usai diproduksi. Foto: dok. GM Authority
Harganya memang belum dirilis oleh Wuling, namun rumor menyebut bahwa Victory bisa dijual mulai dari 80 ribu yen (Rp 173 jutaan) atau 100 ribu yen, yang setara dengan Rp 216 jutaan.
Lalu seperti apa seluk beluk, wujud utuh, maupun keseluruhan interior pada Wuling Victory ini? Temukan jawabannya di tautan berikut.

Bocor, Harga OTR Jakarta Mobil Listrik Hyundai Kona Cuma Rp 674,8 Juta

Hyundai Kona listrik dipastikan bakal dipasarkan di Indonesia. Walaupun waktu peluncurannya masih belum ada informasinya kapan.
Hyundai Kona Electric. Foto: dok. Electrive
Mobil listrik milik pabrikan asal Korea Selatan itu sudah melalui tahap Sertifikasi Uji Tipe (SUT) dan Sertifikat Registrasi Uji Tipe (SRUT).
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, dalam materi presentasi yang dipaparkan pihak Sertifikasi Tipe Kendaraan Kementerian Perhubungan pada virtual workshop kendaraan listrik, harga OTR-nya sudah tercantum yaitu Rp 674,8 juta.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona