BMW Siap Boyong Mobil Listrik, iX dan MINI E Rilis 2022

9 Oktober 2021 6:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
MINI Electric Foto: dok. BMW Group
zoom-in-whitePerbesar
MINI Electric Foto: dok. BMW Group
ADVERTISEMENT
BMW Group Indonesia akan meluncurkan beberapa mobil listrik premium pada tahun 2022 nanti. Sebelumnya, MINI E dan BMW iX sudah diumumkan akan hadir, baru-baru ini dikonfirmasi BMW i4 juga akan ikut ke dalam peluncuran tersebut.
ADVERTISEMENT
Kehadiran dari ketiga mobil listrik premium itu dikonfirmasi oleh Director of Communications BMW Group Indonesia, Jodie O’Tania pada saat Grand Opening Plaza MINI di Senopati, Jakarta Selatan.
“Jadi di tahun depan itu merupakan momentum yang sangat penting untuk BMW Group karena di tahun depan kita akan hadirkan rangkaian kendaraan listrik lengkap baik untuk MINI dan juga untuk BMW,” ujar Jodie.
BMW i4 dan BMW iX sebagai penggerak promosikan e-mobilitas Foto: dok. BMW Group
Adapun, kehadiran dari kedua mobil listrik dari BMW sejalan dengan fokus BMW Group saat ini, yaitu sustainability. Dengan fokus dan komitmen yang sangat tinggi untuk memerangi perubahan iklim.
BMW i4 dan iX merupakan produk penting bagi perusahaan asal Jerman tersebut. Melalui kedua mobil ini, BMW berhasil menciptakan platform yang diklaim jauh lebih dari mobil listrik sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Menjual mobil listrik bukanlah hal yang baru bagi BMW Indonesia, kiprahnya di industri elektrifikasi Tanah Air sudah dilakukan sejak tahun 2014 lalu. Sudah ada beberapa model yang diniagakan, seperti BMW i3s, X5 Plug-in Hybrid, dan Sportscar PHEV i8.

Rencana akan hadir kuartal pertama 2022

MINI Electric Foto: dok. BMW Group
MINI E direncanakan akan siap meluncur pada kuartal pertama tahun 2022. Sedangkan untuk kedua mobil listrik dari BMW belum diketahui kapan akan meluncur di Indonesia.
Jodie belum dapat memastikan kapan tepatnya MINI E akan meluncur, karena takut ada perubahan rencana nantinya. Tetapi ia dapat memastikan bahwa peluncuran BMW i4, iX dan MINI E itu tahun depan.
“Kalau saya nanti konfirmasi ternyata ada perubahan, tapi yang pasti, yang bisa dipastikan itu tahun depan dan tahun depan langsung peluncuran,” katanya.
ADVERTISEMENT

Ekosistem sudah dipersiapkan

Saat pengisian baterai BMW i3S Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Bagi BMW dan MINI Indonesia, ekosistem dan infrastruktur sangat penting terutama untuk kenyamanan para pelanggan. Hal tersebut sudah dipersiapkan jauh sebelum MINI E meluncur di Indonesia, mengingat mempersiapkan ekosistem kendaraan listrik tidaklah mudah.
“Untuk ekosistemnya pasti kita sudah siapkan dari jauh-jauh hari, jadi memang kita sudah siapkan, karena untuk kendaraan listrik itu kita perlu latihan yang cukup panjang karena kita memang butuh high voltage technician dan kemudian juga untuk after sales kita harus siapkan, bahwa kita pastikan pada saat pelanggan mencoba atau membeli kendaraan MINI Electric, semua ekosistemnya sudah ada,” jelas Jodie.