Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Brio Satya dan All New HR-V Jadi Mobil Terlaris Honda di IIMS Hybrid 2022
8 April 2022 9:32 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatatkan sebanyak 401 pemesanan selama sepekan pameran otomotif Indonesia International Motor Show atau IIMS Hybrid 2022 berlangsung.
ADVERTISEMENT
Generasi terbaru dari Honda HR-V berhasil menarik menjadi model terlaris dan sebanyak 123 unit atau berkontribusi sebesar 31 persen. Jumlah yang sama juga dicatatkan produk andalan Honda yang hemat BBM, Brio Satya. Sementara al new Honda BR-V, laku 66 unit.
“Jadi ini adalah pemesanan spot yang dilakukan di IIMS selama seminggu,” ucap Business Innovation and Sales & Marketing PT HPM, Yusak Billy di Kemayoran, Kamis (7/4).
Memasuki momen mudik Lebaran, pada ajang IIMS Hybrid 2022, Honda turut memberikan penawaran menarik pada beberapa produknya, seperti Honda BR-V dan Brio Satya.
Untuk Honda Brio Satya mendapatkan diskon sebesar Rp 7 juta ditambah dengan program paket perawatan berkala dan gratis suku cadang.
“Khusus Brio Satya kita kasih diskon Rp 7 juta, ditambah dengan program lucky dip, voucher service,” ujar salah satu tenaga penjual Honda
ADVERTISEMENT
Sedangkan Honda BR-V mendapatkan potongan yang lebih besar, Rp 15 juta ditambah dengan program yang sama seperti yang ditawarkan pada Brio Satya.