Cara Mudah Beli Mobil Baru Daihatsu ala Gen Z

4 November 2024 9:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Modifikasi Daihatsu Ayla di Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan 2024. Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Modifikasi Daihatsu Ayla di Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan 2024. Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Memiliki mobil baru bukan lagi hal yang sulit saat ini, khususnya bagi Gen Z. Salah satu yang memberikan kemudahan adalah PT Astra Daihatsu Motor.
ADVERTISEMENT
Marketing Planning Sales Operations Support Department Head PT Astra Daihatsu Sales Operation, Aries Nugroho menjelaskan, Daihatsu telah bekerja sama dengan Seva untuk memudahkan semua kalangan dalam pembelian mobil baru, khususnya Daihatsu.
“Kami di sini menggandeng Seva, mungkin belum banyak yang tahu. Di mana sebenarnya Seva ini akan mempermudah kita untuk proses pembelian unit (mobil) baru,” kata Aris di acara Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan 2024, Minggu (3/11/2024).
Booth Astra Financial pada FinEXPO 2023 dengan 9 Unit Bisnisnya, yaitu: FIFGROUP, Astra Credit Companies (ACC), Toyota Astra Financial Services (TAF), Asuransi Astra, Astra Life, AstraPay, Maucash, Moxa, dan SEVA,. Foto: Dok. Astra Financial
Lewat aplikasi ini, konsumen khususnya kalangan Gen Z yang masih malu atau malas keluar rumah, bisa dengan mudah mengakses aplikasi Seva.
“Jadi katakan rekan-rekan mau melakukan penjajakan tapi enggan bertemu atau datang ke showroom, kadang malu mau nanya-nanya dulu kita berinteraksi lewat Seva,” jelasnya.
ADVERTISEMENT
Melalui Seva, konsumen bisa memilih mobil Daihatsu impian tanpa harus datang ke showroom. Bahkan soal harga hingga skema cicilannya pun bisa diakses di perangkat lunak tersebut.
“Dengan aplikasi Seva kita bisa masuk ke sana, kita bisa ukur dengan kemampuan kita apa mobil yang paling cocok buat kita. Atau seperti apa skema kredit yang paling cocok untuk kita jadi angsurannya berapa, DP-nya berapa itu bisa dilakukan dengan menggunakan Seva ini,” tukasnya.
Daihatsu Rocky X yang dipamerkan di GIIAS 2024. Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Bahkan, hanya dengan lewat konsumen bisa melakukan pembelian dan pengajuan kredit kendaraan hingga unitnya dikirim ke rumah.
“Seva bisa melakukan semacam pre approval, oke dengan kondisi seperti ini bisa melakukan approval sehingga melalui aplikasi Seva, bisa proses lewat situ tinggal tunggu unitnya kirim ke rumah gitu,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut penggunaan Seva ini bisa menjangkau dan memudahkan semua kalangan konsumen terlebih Gen Z yang sangat melek teknologi.
“Gen Z ini kan terkenal generasi digital yang suka berinteraksi dengan digital daripada dengan orang,” tuntasnya.