Catat, Ini Prediksi Mobil Baru Suzuki yang Meluncur Tahun 2021

6 Maret 2021 12:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Booth Suzuki di GIIAS 2019 Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Booth Suzuki di GIIAS 2019 Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Direktur Pemasaran Roda Empat PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Donny Saputra, menginformasikan soal peluncuran mobil baru Suzuki di semester kedua tahun 2021.
ADVERTISEMENT
“Di awal Januari kemarin, kami sudah meluncurkan kendaraan komersial, di semester kedua kami berencana untuk menyegarkan beberapa kendaraan penumpang,” kata Donny dalam acara Virtual Media Gathering Suzuki pada Kamis (4/3/2021).
Saat ditanya menyoal detail mobil apa yang akan diluncurkan, Donny enggan menjawab. Dia hanya membocorkan, namun menyiratkan mobil yang diproduksi lokal yang bakal disegarkan.
“Kami di Suzuki juga sudah menyiapkan tidak hanya penyegaran varian yang sudah ada, akan tetapi juga beberapa model baru yang akan kami perkenalkan untuk pasar Indonesia. Dan tidak hanya segmen SUV, tapi juga beberapa segmen lain ke depannya yang sudah kami sesuaikan dengan hasil study kami terhadap kebutuhan pasar Indonesia,” beber Donny.
Bila melihat pernyataan di atas, ada beberapa mobil yang berpeluang besar diperkenalkan Suzuki di semester 2 nanti. Berikut beberapa mobil tersebut.
Perbandingan muka Suzuki XL7 dan Ertiga Foto: Bangkit Jaya Putra

Suzuki Ertiga

Satu nama yang berpotensi besar mendapatkan penyegaran di semester 2 2021, yakni Suzuki Ertiga. Low MPV andalan Suzuki ini hampir selalu mendapatkan penyegaran atau varian baru di setiap tahunnya.
ADVERTISEMENT
Pada 2019 lalu misalnya, Suzuki memperkenalkan varian baru dari Ertiga, yakni Suzuki Ertiga Sport. Lalu di 2020, Suzuki melakukan ubahan minor pada Ertiga.
Jadi, sangat mungkin Suzuki kembali menghadirkan versi penyegaran dari Ertiga atau bisa juga menghadirkan varian baru, seperti varian hybrid yang selama ini terus dirumorkan.
Suzuki Wagon R India Foto: dok. Autondtv

Suzuki Karimun Wagon R

Nama kedua yang berpeluang besar hadir di semester kedua 2021, yakni generasi kedua dari Suzuki Karimun Wagon R. Kehadiran Karimun Wagon R generasi terbaru ini sebenarnya sudah lama dirumorkan sejak 2019.
Sebab, mobil ini memang pertama kali diperkenalkan oleh Suzuki India pada Januari 2019. Peluang hadirnya Karimun Wagon R terbaru ini juga semakin berembus kencang di tengah terus turunnya penjualan Karimun Wagon R di segmen LCGC.
ADVERTISEMENT
Apalagi bila mengacu pernyataan Suzuki Indonesia yang bakal fokus melakukan pembaruan terhadap mobilnya yang diproduksi di Tanah Air, membuat mobil ini jadi berpeluang besar untuk diperkenalkan.
Suzuki S-Presso Foto: dok. Maruti Suzuki

Suzuki S-Presso

Terakhir ada nama Suzuki S-Presso yang juga digadang-gadang bakal dimasukkan Suzuki ke pasar Indonesia. Rumor kehadiran S-Presso di Indonesia sebenarnya telah berembus sejak 2020.
Kala itu, Suzuki membeberkan kalau mereka memang berkeinginan untuk menghadirkan lagi mobil dengan harga terjangkau ke pasar Indonesia.
“Ada satu ceruk pasar yang berhubungan dengan masyarakat yang bisa dipenuhi. Suzuki akan isi ceruk tersebut dengan kendaraan yang sesuai dengan budget konsumen atau meluncurkan kendaraan yang terjangkau bagi konsumennya pasca pandemi,” ucap Head of Product Development PT SIS, Harold Donel, kala itu.
ADVERTISEMENT
Lantas, mobil apa saja yang bakal diluncurkan Suzuki di tahun 2021 ini? Menarik untuk ditunggu.
***