Daftar Motor Listrik Baru di Indonesia, Harga Mulai Rp 11 Jutaan

21 Mei 2023 9:03 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Motor listrik Gesits Raya E di PEVS 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Motor listrik Gesits Raya E di PEVS 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beberapa pabrikan memanfaatkan pameran Periklindo Elektrik Vehicle Show atau PEVS 2023 dengan mengenalkan produk motor listrik terbaru. Harganya bervariasi namun terbilang menggiurkan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan pantauan kumparan, ada beberapa produk motor listrik yang baru mengaspal di Indonesia. Harganya menarik mulai belasan juta, hingga produk anyar yang masih sebatas perkenalan. Berikut daftar rangkumannya.

Gesits Raya E

Motor listrik Gesits Raya E di PEVS 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
Pertama ada perusahaan pelat merah, Gesits yang memperkenalkan motor listrik terjangkau mereka yakni Raya E. Model ini melengkapi produk serupa Raya G yang lebih dulu debut beberapa waktu lalu.
Secara model baik Raya G dan E tidak memiliki perbedaan signifikan, diferensiasi keduanya terletak pada spesifikasi teknis. Sama-sama mengemas motor listrik 1.500 watt bertenaga 4 dk dan torsi 26 Nm.
Tetapi jarak tempuh keduanya berbeda, Raya G bisa melaju sejauh 60 kilometer sedangkan Raya E hanya 40 kilometer. Perbedaan itu berkat kapasitas baterai yang juga berbeda, 72V 15 Ah untuk Raya E dan 72V 20 Ah untuk tipe G.
ADVERTISEMENT
Soal harga, Gesits Raya E dibanderol dengan harga Rp 24,9 juta alias lebih murah Rp 3 jutaan dibandingkan dengan Raya G yang dijual dengan harga Rp 27,9 juta.

Davigo Dragon S

Motor listrik Davigo Dragon S di PEVS 2023 Foto: Sena Pratama/kumparan
Merek baru ini juga menghadirkan produk anyarnya yakni Davigo Dragon S. Bila ingat, perawakannya sangat serupa dengan motor listrik asal China, Yadea T9.
Dragon S punya tampilan mirip dengan motor skutik kelas 110 cc, ia mengemas baterai berkapasitas 72V 60Ah yang bisa mengantarkannya sejauh 200 kilometer.
Motor listrik itu dijual dengan harga Rp 21,7 juta dan bisa lebih murah lagi berkat diskon langsung dari pabrikan sebesar Rp 4 juta untuk semua model Davigo meliputi Space dan Forza.

Keeway Anne EV

Motor listrik Keeway Anne EV. Foto: Sena Pratama/kumparan
Pasar motor listrik dalam negeri kedatangan lagi model ‘tiruan’ skutik ikonik asal Italia, Vespa. Kali ini adalah Benelli melalui anak perusahaannya Keeway Anne EV.
ADVERTISEMENT
Anne banyak mengadopsi bahasa desain khas Vespa seperti LX, S, Primavera, hingga Sprinter. Punya baterai lithium LiFePo4 berkapasitas 60V 30Ah, diklaim mampu menjelajah sejauh 70 kilometer dengan kecepatan maksimal 60 km/jam.
Motor setrum yang baru dijual dengan hanya warna ungu saja itu dipatok dengan harga Rp 19,8 juta on the road (OTR) Jakarta.

Saige Group

Salah satu jenama asal China yang ikut menyesaki pasar motor listrik domestik adalah Saige Group. Pada PEVS 2023, mereka banyak memamerkan berbagai model salah satunya Saige Seri Power Bull.
Motor itu dibenamkan baterai baterai 72V 20Ah yang dapat menjangkau jarak terjauh hingga 70 kilometer dan sanggup dipacu dengan kecepatan maksimal 60 km/jam. Tebus Rp 11,2 juta untuk menebusnya.
ADVERTISEMENT

Kymco iONEX

Motor listrik Kymco di PEVS 2023. Foto: Sena Pratama/kumparan
Kymco jadi salah satu merek veteran roda dua tak mau kalah memamerkan seri motor listrik mereka yang sudah eksis di Taiwan yaitu iONEX. Model-modelnya pun terlihat futuristis dan jauh berbeda dengan motor listrik China lainnya.
Ada empat model yang dibawa, tiga merupakan produk jadi dan satu unit masih berupa prototipe meliputi Agility EV, i One XS & Plus, dan Mo One. Sayangnya, semua model tersebut belum resmi dijual.
“Sebenarnya ini bukan launching produk tetapi hanya perkenalan saja untuk model prototipe ini. Kita belum bisa pastikan, yang jelas untuk saat ini baru konsumen B2B (Business to business) karena target kita mau perbanyak charger station dulu,” kata Public Relations PT Smart Motor Indonesia, Chandra Permana di Kemayoran, Jakarta.
ADVERTISEMENT
***