news-card-video
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan: Gratis untuk Umum dan Bisa Dapat Doorprize

28 Oktober 2024 15:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali gelar acara Kumpul Sahabat Solo di Stadion Manahan Solo, Minggu (25/8/2024).  Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali gelar acara Kumpul Sahabat Solo di Stadion Manahan Solo, Minggu (25/8/2024). Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Daihatsu Kumpul Sahabat siap hadir di Kota Balikpapan dan memberikan hiburan dan keceriaan akhir pekan kepada pelanggan setia dan masyarakat di Bumi Manuntung. Acara tersebut bakal digelar pada Minggu 3 November 2024 pukul 07.00-18.00 WITA di Pantai Kilang Mandiri dan bisa diakses oleh siapa pun secara gratis.
ADVERTISEMENT
Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan akan dimulai dengan berbagai agenda seru termasuk rolling thunder komunitas dan zumba party. Tak ketinggalan terdapat pula sejumlah kompetisi seru dan games berhadiah menarik yang bisa diikuti para pengunjung dan komunitas yang hadir.
PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali gelar acara Kumpul Sahabat Solo di Stadion Manahan Solo, Minggu (25/8/2024). Foto: Sena Pratama/kumparan
Sebagai bagian dari dukungan terhadap UMKM lokal, Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan juga menyediakan area yang bisa dimanfaatkan para UMKM lokal untuk menjajakan produk andalannya.
Selain itu, Daihatsu juga mengadakan program donor darah selama acara berlangsung. Ini merupakan bagian dari pilar CSR (Corporate Social Responsibility), yakni Sehat Bersama Daihatsu.
Kumpulan mobil Daihatsu di acara Daihatsu Kumpul Sahabat Jogja 2022 di Museum Gunung Merapi, Sabtu 26 November 2022. Foto: Gesit Prayogi/kumparan
Memanfaatkan komen Kumpul Sahabat, Daihatsu turut memberikan penghargaan kepada pelanggan setia melalui program Xetia With Xenia. Ini merupakan program apresiasi yang diberikan kepada pengguna Xenia yang konsisten menjaga kondisi mobilnya sejak awal kepemilikan hingga saat ini.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi pengunjung yang ingin mencoba produk-produk unggulan Daihatsu, selama acara juga disediakan beragam penawaran spesial mulai dari paket penjualan menarik hingga fasilitas test drive.
Di samping bisa menikmati berbagai program menarik, pengunjung juga berkesempatan mendapat doorprize berupa motor elektrik, TV LED, smartphone, air fryer, setrika, rice cooker, hingga voucher belanja total jutaan rupiah yang menunggu sahabat.
Suasana acara Daihatsu Kumpul Sahabat Bekasi di Harapan Indah, Bekasi, Minggu (28/4). Foto: Fitra Andrianto/kumparan
Tak cuma itu, Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan 2024 juga menampilkan bintang tamu D’Masiv dan Teraskaca.
Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan merupakan kelanjutan acara serupa yang telah sukses digelar di beberapa kota seperti Bekasi, Bandung, Solo, Makassar, dan Sidoarjo selama tahun 2024 berjalan.
Daihatsu Kumpul Sahabat merupakan bagi dari upaya PT Astra Daihatsu Motor untuk lebih dekat dengan masyarakat Indonesia dan konsisten dilaksanakan setiap tahun sejak 2014.
Daihatsu Kumpul Sahabat Balikpapan. Foto: Daihatsu