Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dari penjelasan Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmy Suwandi, Indonesia hanya akan memasarkan sebanyak 126 unit saja dari total keseluruhan sebanyak 25 ribu unit di seluruh dunia.
"Jadi yang kita bisa sampaikan di publik harga range-nya Rp 750-850 juta. Kenapa range-nya besar, karena banyak faktor seperti currency rate," kata Anton, Selasa (23/3).
Meski banderolnya boleh dibilang tinggi, namun Anton memastikan jika harga yang ditawarkan untuk pasar domestik paling kompetitif dibandingkan negara di ASEAN yang sudah lebih dulu meniagakannya.
Sengaja membandingkan dengan Malaysia, GR Yaris di sana dijual dengan harga setara Rp 1.045 miliar. Sementara di Thailand, mobil ini dilego lebih mahal yakni Rp 1,269 miliar.
Sampai saat ini manajemen TAM sedang mempersiapkan waktu terbaik untuk merilis Toyota GR Yaris ke publik. Salah satunya menunggu Izin impor dari pemerintah.
ADVERTISEMENT
"Kita harus ada izin dari pemerintah apakah impor atau TPP (Tanda Pendaftaran Produk) dan sebagainya. Sambil menunggu izin kami membuka dulu untuk SPK. kemudian setelah dapat izin dari TPP impor dan Dishub darat jadi kami akan merilis," tambah Anton.
Cuma ada 1 varian dan 2 warna
Anton juga mengatakan untuk pasar Indonesia, GR Yaris hanya ditawarkan dalam satu varian saja. Dari informasi laman resmi Permendagri Nomor 1 Tahun 202 tentang Penghitungan Dasar Pengenaan Pajak (DPP) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor 2021, Toyota sudah mendaftarkan GR Yaris dengan kode 1.6 M/T.
Adapun untuk opsi warna yang akan dihadirkan hanya ada 2 pilihan yaitu Emotional Red dan Platinum White.
Spesifikasi Toyota GR Yaris
Toyota Yaris GR memiliki spesifikasi yang hampir serupa dengan Yaris yang turun dalam kejuaraan reli dunia atau WRC musim 2021.
ADVERTISEMENT
Hot Hatch ini dibangun dari basis Toyota Yaris generasi terbaru di Jepang oleh GR atau Gazoo Racing, sebuah divisi khusus yang menangani mobil berperforma tinggi (motorsport) yang membalap di kejuaraan.
Di balik kap-nya bersemayam mesin bensin 3-silinder 1.618 cc dengan turbocharger. Dari data pabrikan, mobil ini mampu menghempaskan tenaga terbaiknya sampai 257 dk dan torsi maksimal 370 Nm yang bisa dicapai sejak 3.000 sampai 4.600 rpm.
Output mesin itu disalurkan lewat transmisi manual 6-percepatan, yang kemudian didistribusikan lewat 4 rodanya alias AWD. Klaim Toyota, dari posisi diam hingga 100 kilometer per jam dapat dituntaskan dalam waktu 5,5 detik saja.