Fitur Perintah Suara DFSK Glory i-Auto Belum Bisa Ngomong Bahasa Indonesia

23 Juli 2020 13:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
DFSK menambah portofolionya tahun ini dengan menghadirkan Glory i-Auto, pada Rabu (23/7). SUV baru ini dijual dengan harga Rp 329,699 juta.
ADVERTISEMENT
Satu fungsi yang diunggulkan DFSK adalah fitur perintah suara yang disebut i-Talk, untuk membantu pengaturan mobil, telepon, sampai membantu mengatur navigasi, sehingga memungkinkan pengemudi tetap fokus berkendara tanpa harus tangannya berpindah ke head unit atau tombol pengaturan.
Mengaktifkan perintah suara DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Cara pengaplikasiannya mudah, cukup melafalkan kata kunci: 'Hi Glory' atau menekan tombol berlogo wajah pada setir, setelah itu baru diikuti perintah yang dikehendaki.
Misalnya mau membuka sunroof, cukup katakan: 'Hi Glory, open sunroof' maka dengan sendirinya atap bisa terbuka.
Desain jok DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Hanya saja pengaturan bahasanya masih terbatas. Maksudnya sistem hanya menerima perintah dengan bahasa Inggris. Padahal rival satu negaranya, Wuling Almaz sudah menyematkan fitur serupa dengan perintah bahasa Indonesia, yang membuat penggunaannya lebih mudah.
ADVERTISEMENT
Soal ini Managing Director PT Sokonindo Automobile (DFSK) Franz Wang mengatakan, sistem audio dan perintah suara berbahasa tengah disiapkan, dan saat ini sudah memasuki tahap finalisasi pengembangan.
"Kami sangat antusias dengan fitur i-Talk ini. Sekarang, pada tahap pertama ini memang kami gunakan bahasa Inggris tapi aksennya disesuaikan dengan bahasa Indonesia. Versi bahasa setelah kami selesai (risetnya) secepatnya kami informasikan," ujar Franz dalam konferensi pers virtual, Rabu (23/7).
Dashboard DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Berdasarkan data teknis, i-Talk mampu mengenali lebih dari 100 perintah suara berbahasa Inggris. Semuanya merupakan konversi dari perintah yang umum digunakan dalam pengaturan mobil maupun fungsi komponennya.
Beberapa meliputi:
ADVERTISEMENT
"Dengan i-Talk kita bisa berkomunikasi dengan mobil, juga lebih meningkatkan kenyamanan dan juga keamanan saat mengemudi," lanjut Franz.
DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
DFSK Glory i-Auto mengambil basis Glory 580. Hanya saja tampilan luar dan kabinnya direvisi untuk membuat perbedaan. Khusus Glory i-Auto sengaja dibuat mengedepankan karakter SUV yang sporty. Terlihat dari desain velg maupun kaliper remnya yang berkelir merah.

Fitur dan mesin DFSK Glory i-Auto

Sementara fiturnya juga makin dilengkapi, misalnya panoramic sunroof dengan bukaan lebar, desain dashboard yang lebih elegan, sampai peranti keselamatan aktif seperti kontrol stabilitas, 4 airbags, juga disematkan perekam video.
Layout mesin DFSK Glory i-Auto Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Soal mesin, DFSK Glory i-Auto menggendong mesin bensin (SFG15T) 1.500 cc dengan turbo. Di atas kertas mesinnya menjanjikan tenaga 148 dk di 5.600 rpm dan torsi maksimum 220 Nm yang dicapai pada putaran 1.800 sampai 4.000 rpm. Daya maksimumnya tersebut dikawinkan pada transmisi CVT 7-percepatan.
ADVERTISEMENT
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona