Freehand Custom, Bikin Helm Motor Tampil Beda

2 September 2019 16:21 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Freehand Custom pada helm Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Freehand Custom pada helm Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang sudah bosan dengan teknik pengecetan airbrush pada helm, motor dan mobil, teknik freehand custom mungkin bisa jadi pilihan baru.
ADVERTISEMENT
Seperti yang ditawarkan oleh Puspa Kediri Custom, sebuah bengkel modifikasi yang menawarkan painting buat helm, motor hingga mobil. Teknik freehand custom sendiri pada dasarnya berbeda dengan airbrush, karena teknik ini melukis manual seperti halnya pada media kertas.
"Bisa dibilang ini seperti melukis, tapi medianya kita manfaatin pakai helm, bodi motor atau mobil. Ya, bisa jadi solusi baru buat orang yang sudah bosan dengan airbrush atau stiker," ucap Eki ketika berbincang dengan kumparan, Minggu (1/9).
Nah, bicara sedikit awal muasalnya, teknik pengecetan ini pertama diaplikasikan pada jenis kendaraan mobil, yakni Hot Rod. Namun, seiring perkembangan dan banyaknya permintaan konsumen, kini freehand custom sudah banyak digeluti, termasuk bengkel modifikasi satu ini.
Freehand Custom pada helm Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Bahan yang digunakan, masih dijelaskan Eki, untuk pengaplikasian ke helm, bodi motor dan mobil memakai berbagai jenis bahan. Mulai dari cat akrilik, marker atau spidol, atau mengkombinasikan dengan airbrush pun bisa dilakukan.
ADVERTISEMENT
"Nah ini kelebihan dari freehand custom, gambarnya lebih hidup, cepat kering, bisa dihapus, paling penting pengerjaannya cepat. Enggak perlu nunggu berhari-hari, 15 sampai 30 menit juga sudah selesai." Imbuhnya.
Freehand Custom pada helm Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Menyoal durabilitas, Eki mengaku freehand custom bisa bertahan satu hingga dua tahun. Namun, ia menyebut harus dibarengi dengan perawatan yang benar.
"Kena air atau matahari itu enggak masalah. Yang penting terhindar dari goresan, karena kelemahan teknik painting ini mudah tergores. Tapi, kalau tergores sebenarnya bisa di repair kok," tambahnya.
Soal biaya, Puspa Kediri Custom mematok Rp 250-300 ribu untuk jenis media helm. Nah, biaya yang berbeda disesuaikan dengan jenis bahan, dan kerumitan gambar yang diaplikasikan pada helm.
Berminat menjajal freehand custom buat helm atau kendaraan kesayangan? Bisa langsung menyambangi Jl. Kp Rambutan RT 09/11 No. 54, Jati Mekar, Jati Asih, Bekasi.
ADVERTISEMENT