Gara-gara Pelat Nomor, Mobil Bekas Ini Dijual Rp 288 Miliar!

22 Maret 2021 10:53 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil bekas Volvo seharga Rp 288 miliar. dok. duponregistry
zoom-in-whitePerbesar
Mobil bekas Volvo seharga Rp 288 miliar. dok. duponregistry
ADVERTISEMENT
Unsur historikal mobil tua, lawas, atau klasik biasanya berpengaruh besar terhadap nilai jualnya, banderolnya bahkan bisa meroket. Seperti yang terjadi baru-baru ini di Amerika Serikat, ada mobil bekas berlabel harga fantastis.
ADVERTISEMENT
Sebuah station wagon Volvo V70 yang belum diketahui tahun produksinya, dijual pemiliknya dengan harga 20 juta dolar AS, atau sekitar Rp 288 miliar! Harga itu bahkan melebihi Bugatti La Voiture Noire, yang dilego Rp 189,6 miliar.
Mobil bekas Volvo seharga Rp 288 miliar. dok. duponregistry
Sebenarnya tidak ada yang istimewa dari Volvo V70 tersebut. Kondisinya terbilang dalam keadaan baik, tapi bukan termasuk yang istimewa.
Soal keberadaan unitnya juga mudah didapatkan, jadi tidak tergolong model yang langka di pasaran. Lantas apa yang membuat harga jualnya begitu tinggi? Ada lapisan emas di dalamnya? Atau bekas dipakai sultan?
Mobil bekas Volvo seharga Rp 288 miliar. dok. duponregistry
Ternyata bukan, Saudara-saudara. Volvo V70 itu dijual mahal karena pelat nomor yang melekat padanya. Pelat dengan 8 karakter bertuliskan NEW YORK itulah yang bikin harganya selangit.
ADVERTISEMENT
Jadi begini ceritanya.
Mengutip laporan The Drive dan Dupont Registry Daily, pelat nomor tersebut sudah didaftarkan sejak 1970.
Ketika itu lembaga berwenang di negara bagian New York menawarkan kustomisasi pelat nomor kendaraan, bertuliskan kota tersebut. Kesempatan itu kemudian dimanfaatkan salah satu warganya, dengan memesan pelat New York.
Pelat nomor NEW YORK. dok. dupon registry
Beruntung belum ada yang memilikinya. Sayangnya tidak disebutkan harga awal saat membeli pelat tersebut.
Namun diyakini, banderol bukti legitimasi kendaraan itu sekarang bernilai tinggi. Seperti halnya pelat nomor kendaraan dengan hanya angka '1', yang belakangan ramai diperbincangkan dan dihargai puluhan miliaran rupiah.
Makanya nomor cantik ini cocok diburu para kolektor. Karena bagaimanapun, pelat New York yang teregistrasi di kepolisian setempat sudah menjadi bagian dari sejarah kota itu sendiri.
ADVERTISEMENT
Bagaimana tidak, pelat NEW YORK telah dimiliki keluarga si pembeli turun temurun, atau sudah lebih dari 50 tahun digunakan.
Si tangan pertama berkukuh tak mau menjual pelat istimewa tersebut ke orang lain, karena percaya suatu saat memiliki nilai tinggi. Dan benar saja dugaannya. Harganya kini setara 1.440 Toyota Avanza baru NIK 2021.
Mobil bekas Volvo seharga Rp 288 miliar. dok. duponregistry
Dalam catatan resmi, pelat tersebut sudah berpindah ke berbagai macam mobil, tapi tetap satu kepemilikan. Namun jika sudah berganti pemilik, pelat harus didaftarkan ulang.
Tak cuma itu, penggunaannya hanya boleh di kota New York. Sebab tidak berlaku di negara bagian lain. Bagaimana, tertarik jadi salah satu yang mengincar Volvo V70 berpelat NEW YORK seharga Rp 288 miliar itu?
ADVERTISEMENT