Hyundai Indonesia Bakal Jual Staria Blind Van?

19 Januari 2022 18:42 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hyundai Staria versi niaga yang dipasarkan di Eropa dan Australia. Foto: Hyundai Europe
zoom-in-whitePerbesar
Hyundai Staria versi niaga yang dipasarkan di Eropa dan Australia. Foto: Hyundai Europe
ADVERTISEMENT
Sudah hampir enam bulan sejak Hyundai Staria mengaspal di Indonesia pada bulan Agustus 2021. Hingga akhir Desember 2021, Staria sudah mencatatkan wholesales sebanyak 237 unit.
ADVERTISEMENT
Sales & Marketing Director PT Hyundai Motors Indonesia, Erwin Djajadiputra mengatakan, penerimaan masyarakat Indonesia soal kehadiran Hyundai Staria sangat bagus, sampai-sampai awal tahun ini harus inden.
“Penerimaan masyarakat cukup bagus, buktinya hari ini masih inden, sekitar 1-2 bulan untuk indennya, terutama di awal tahun ini,” jelas Erwin ketika ditemui di pabrik Hyundai belum lama ini.

Hyundai Staria Van masuk ke Indonesia?

Segmen niaga bisa dibilang menjadi salah satu segmen yang cukup menarik bagi beberapa pabrikan. Tentunya ini akan menjadi kesempatan yang juga menarik bagi Hyundai, terlebih lagi saat ini ada Staria Van yang menyasar ke segmen niaga.
Hyundai Staria versi niaga yang dipasarkan di Eropa dan Australia. Foto: Hyundai Europe
Namun, ketika ditanyakan apakah Staria Van atau Staria untuk niaga akan masuk ke Indonesia, Erwin menegaskan jika pihaknya tidak ada keinginan untuk mendatangkan Staria niaga dan ingin fokus pada varian MPVnya saja.
ADVERTISEMENT
“Tidak ada (rencana), memang betul ada versi niaga, tapi di Indonesia kita tidak ada rencana,” terang Erwin.
Lebih lanjut, Erwin menjelaskan meski Staria MPV dan Staria niaga memiliki dasar yang sama tapi pengembangannya jauh berbeda, pun dengan pengaturannya. Sehingga, pengeluarannya bisa lebih besar lagi.

Spesifikasi dan harga Hyundai Staria dan Staria Van

Secara keseluruhan, Hyundai Staria Van memiliki fitur-fitur yang hampir sama dengan Staria varian MPV. Beberapa di antaranya seperti penggunaan head unit layar sentuh 10,25 inci, Electronic Parking Brake, Engine Start Stop Button.
Hyundai Staria versi niaga yang dipasarkan di Eropa dan Australia. Foto: Hyundai Europe
Selain fitur kenyamanan, fitur keselamatan juga sama. Seperti Blind Spot Collision-Avoidance Assist, Forward Collision-Avoidance Assist, dan Rear Cross-Traffic Avoidance-Assist.
Kendati demikian, jika Staria Van masuk ke Indonesia tentunya fitur-fitur modern tersebut akan disunat untuk menekan harga.
ADVERTISEMENT
Menyoal dapur pacunya, keduanya sama-sama dibenamkan mesin diesel 2.2-liter CRDi, DOHC, 4-silinder segaris dengan intercooler.
Mesin itu mampu memuntahkan tenaga maksimal 175 dk pada 3.800 rpm dan torsi maksimal 430 Nm pada rentang 1.500 rpm sampai 2.500 rpm. Tenaga itu disalurkan melalui transmisi otomatik 8-percepatan dengan teknologi shift-by-wire.
Untuk harganya, Hyundai Staria Van terbagi dalam 2 opsi, yakni konfigurasi 2 atau 5 tempat duduk. Berikut ini harga lengkap Hyundai Staria Van.
Sedangkan untuk Hyundai Staria MPV juga ditawarkan dalam 2 varian Signature 7 yang mampu memuat 7 penumpang dan Signature 9 yang mampu menampung 9 orang. Berikut ini harga lengkap Hyundai Staria.
ADVERTISEMENT