Ini Terkaan Wujud Mitsubishi Xpander Facelift, Siap Lawan Avanza Baru

18 Oktober 2021 7:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Xpander Facelift tertangkap kamera sedang syuting iklan di Kuningan, Jakarta. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Xpander Facelift tertangkap kamera sedang syuting iklan di Kuningan, Jakarta. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Mitsubishi Xpander dirumorkan juga bakal mendapatkan penyegaran pada tahun ini, bahkan diprediksi peluncurannya akan dilakukan dalam waktu dekat.
ADVERTISEMENT
Kabar ini jadi santer lantaran dipicu oleh beredarnya video dan foto mata-mata, yang menampilkan mobil tersebut sedang melakukan syuting iklan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Selain beberapa bocoran foto dan video yang beredar, ada juga beberapa foto olah digital yang mencoba menerjemahkan tampilan dari foto dan video tersebut ke dalam foto render dari Xpander facelift.
Salah satu ahli olah foto digital, Andra Febrian, berhasil menggambarkan Mitsubishi Xpander facelift ke dalam terkaan gambar rekayasa. Dari hasil olah foto digital itu, terlihat tampilan Xpander facelift tersebut mirip seperti pada video dan foto yang viral di media sosial.
Foto Olah Digital Mitsubishi Xpander Facelift karya Andra Febrian. Foto: dok. Andra Febrian
Terlihat ada beberapa ubahan signifikan yang dilakukan Mitsubishi pada wajah dari Xpander facelift. Ubahan itu nampaknya meliputi desain grille depan yang kini tidak lagi didominasi aksen krom, melainkan warna hitam.
ADVERTISEMENT
Ada juga ubahan pada bagian lampu depan yang kini dibuat lebih bervariasi dan punya bentuk unik. Untuk lampunya sendiri terlihat sudah dilengkapi dengan DRL LED.
Lalu ubahan juga dilakukan pada bagian bumper dan lampu kabutnya yang kini dibuat lebih sporty. Tak hanya pada bagian depan, ubahan juga dilakukan pada bagian velg yang kini punya desain layaknya kincir.
Mitsubishi Xpander Facelift. Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Untuk kelir warnanya, velg Xpander facelift ini menggunakan desain warna 2 nada perpaduan silver dan hitam. Ubahan berikutnya terdapat pada bagian buritan yang kini dibuat lebih bervariasi dan sporty.
Sayangnya, belum ada informasi mengenai ubahan pada bagian dalam, termasuk peluang penambahan fitur pada Xpander facelift ini.
Dengan beredarnya bocoran foto dan video dari Mitsubishi Xpander facelift ini, besar kemungkinan mobil ini akan resmi diperkenalkan pada saat atau menjelang GIIAS 2021.
ADVERTISEMENT
Munculnya sinyal Xpander facelift ini, tentu akan membuat persaingan pada segmen low MPV menjadi menarik. Sebab rival beratnya, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia juga dipastikan akan meluncurkan generasi terbarunya.
***